Monitor Jalur Mudik Gumitir, 'Awe-Awe' Dapat Perlengkapan dan Pelatihan Atur Lalu Lintas

10 April 2023 08:51

Kabupaten Jember, SJP – Pemantauan arus lalu lintas saat Mudik Lebaran 1444 H/2023 M. Jajaran Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jember juga meninjau Jalur Gumitir, Kecamatan Silo, yang menghubungkan Kabupaten yaitu Jember-Banyuwangi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Jember AKP Arum Inambala.
Selain itu, anggota Satlantas itu juga memberikan pelatihan mengatur lalu lintas bagi para relawan pinggir jalan yang akrab disapa 'Awe-Awe'.
Para 'Awe-Awe' yang berada di pinggir dan sudut tikungan jalan Jalur Gumitir itu. Identik dengan stigma negatif sebagai peminta-minta.
Namun dengan mendapat pelatihan mengatur arus lalu lintas. Nantinya, kata Arum, malah bisa memberikan manfaat untuk membantu para pemudik yang melintas di Jalur Gumitir agar berhati hati.
“Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kita kepada 'Awe-Awe' yang berada di sekitaran jalan raya gumitir, di mana mereka telah membantu mengatur atau membantu pengemudi dari arah Jember maupun dari arah Banyuwangi untuk memberikan aba-aba pergantian arus pada pengemudi,” kata Arum saat dikonfirmasi disela kegiatan, Sabtu (8/4/2023).
Kata Arum, relawan yang disebut 'Awe-Awe' itu berada di 5 titik Jalur Gumitir. Jumlahnya cukup banyak mencapai puluhan orang. Tapi dirasa perlu untuk dikuatkan dengan edukasi cara mengatur lalu lintas yang baik.
Para relawan itu juga diberi peralatan, seperti peluit, senter dan jas hujan karena ini sangat dibutuhkan mereka.
"Awe-awe yang berada di sekitaran jalan gumitir lumayan banyak kurang lebih 50 orang. Mungkin juga mereka meminta meminta-minta atau mengharapkan bantuan dari para pengendara yang sedang melintas di jalan raya gumitir,” ungkap Arum.
"Tapi stigma itu mau kita ubah, kita beri edukasi. Malah nantinya sangat membantu kita. Tapi karena apa yang mereka lakukan sangat membahayakan keselamatan diri. Kita bantu edukasi, agar malah membantu dan bermanfaat bagi semua. Apalagi info soal laka lantas, bisa cepat diketahui dari mereka ini," jelasnya.
Arum juga menyampaikan, dari keikhlasan yang dilakukan relawan itu. Sebagai bentuk apresiasi, Satlantas Polres Jember juga memberikan bantuan paket sembako.
"Sehingga saya sampaikan terimakasih kepada Awe-awe yang telah turut membantu mengatur arus lalu lintas di jalan raya gumitir, dan semoga para Awe-awe selalu di beri kesehatan dan keselamatan,” pungkasnya.(*)
Pewarta: M Rochul Ulum
Editor: Doi Nuri
Tags
Monitor Jalur Mudik Gumitir, 'Awe-Awe' Dapat Perlengkapan dan Pelatihan Atur Lalu Lintas
APA REAKSI ANDA?
0 Sangat Suka
0 Suka
0 Tertawa
0 Flat
0 Sedih
0 Marah