Polres Jombang Selidiki Dugaan Penipuan Investasi Smart Wallet

Kapolres Jombang, AKBP Eko Bagus Riyadi melalui Kasat Reskrim AKP Sukaca mengatakan pihaknya tengah melakukan penyelidikan atas dugaan penipuan dalam investasi Smart Wallet.

20 Apr 2024 - 14:30
Polres Jombang Selidiki Dugaan Penipuan Investasi Smart Wallet
Kasat Reskrim Polres Jombang AKP Sukaca memastikan langkah Penyelidikan dugaan penipuan investasi Smart Wallet. (Fredi/SJP)

Kabupaten Jombang, SJP - Polres Jombang mulai bergerak melakukan penyelidikan dugaan penipuan investasi Smart Wallet. Banyaknya keluhan dari korban dan adanya beberapa pelaporan memungkinkan jajaran kepolisian mengambil langkah lebih lanjut. 

Kapolres Jombang, AKBP Eko Bagus Riyadi melalui Kasat Reskrim AKP Sukaca mengatakan, pihaknya tengah melakukan penyelidikan atas dugaan penipuan dalam investasi Smart Wallet. 

"Saat ini kami melakukan kegiatan penyelidikan dugaan penipuan investasi tersebut," kata Kasat Reskrim, Sabtu (20/4/2024).

Adapun menurut AKP Sukaca, pihaknya tengah mengumpulkan serangkaian bukti dan informasi di lapangan. Baik terkait modus dugaan penipuan Investasi yang kini dibekukan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

"Semoga penyelidikan tidak ada kendala dan masyarakat bisa bersabar dalam penyelidikan ini," ujarnya. 

AKP Sukaca mengimbau kepada warga yang menjadi korban dugaan penipuan investasi tersebut atau gangguan Kamtibmas lainnya agar melaporkan ke pihak kepolisian terdekat atau menghubungi Call center Polres Jombang.

"Call center Polres Jombang 110 atau menghubungi Aplikasi WA center Kandani 081323332022," imbaunya.

Sebelumnya, warga yang merasa tertipu dengan investasi Smart Wallet sempat melakukan demontrasi di depan rumah terduga leader Smart Wallet Jombang. Selanjutnya juga beberapa warga mengadu ke Forum Rembug Masyarakat Jombang (FRMJ). 

Rerata korban merasa menjadi korban dan dirugikan ratusan ribu rupiah hingga ratusan juta rupiah. (*) 

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow