Senin, 02 Oktober 2023
Pemerintahan

Ini Jadwal Pendaftaran PPPK Pemkab Ponorogo, Dibuka September Ini

profile
Ahmad Fauzy

01 September 2023 20:30

1.5k dilihat
Ini Jadwal Pendaftaran PPPK Pemkab Ponorogo, Dibuka September Ini
PPPK Pemkab Ponorogo tahun 2022 yang mendapatkan SK beberapa Waktu Lalu (Foto : Ahmad Fauzy/SJP)

Kabupaten Ponorogo, SJP - Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pemerintah Kabupaten 2023 dipastikan September ini, 

Ini setelah Pemkab Ponorogo mendapatkan timeline atau jadwal pendaftran PPPK.

"Pasti September ini. Jadwal sudah keluar," ujar kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ponorogo, Andi Susetyo, Jumat (1/9/2023).

Kepastian itu, dengan diterima surat dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) tentang jadwal pelaksanaan seleksi calon ASN 2023. Dalam surat yang diterima, disebutkan terkait dengan jadwal seleksi PNS maupun PPPK.

"Di Pemkab Ponorogo, yang ada hanya rekrutmen PPPK. Sehingga yang digunakan acuan adalah jadwal seleksi PPPK," katanya.

Sesuai dengan surat nomor 7948/B-KS.04.01/SD/K/2023 tanggal 10 Agustus 2023. Untuk jadwal pendaftran dimulai September ini.

"Jika sesuai jadwal, pengumuman seleksi PPPKtanggal 16-30 September. Dan diperkirakan selesai pada pertengahan Januari sampai pertengahan Februari 2024," jelasnya.

Namun Andi mengaku jadwal bisa berubah atau mundur. Terkait jadwal ini dia mengaku memang secara teknis pelaksanaan belum dapat juknis.

"Juga apakah nanti seleksi yang dilaksanakan apakah PPPK guru dahulu, dilanjut PPPK Tenaga Kesehatan dan terakhir PPPK tenaga teknis. Atau dilaksanakan berbarengan belum ada kepastian," tegasnya.

Menurutnya yang telah diterima oleh BKPSDM Ponorogo adalah formasi. Dimana Pemkab Ponorogo mendapatka 912 formasi yang akan diisi. 

Rincian formasi tersebut meliputi 251 formasi untuk guru, 447 formasi untuk tenaga kesehatan (nakes), dan 214 formasi untuk tenaga teknis. 

Usulan dari Pemerintah Kabupaten Ponorogo terkait formasi guru telah disetujui seluruhnya, 251 formasi. Untuk formasi tenaga kesehatan (nakes), awalnya diajukan 453 formasi dan telah disetujui sebanyak 441 formasi. 

Sementara itu, formasi tenaga teknis yang diajukan sebanyak 276 formasi, dan yang disetujui adalah 214 formasi. 

Berikut jadwal lengkap rekrutmen PPPK Ponorogo

1. Pengumuman Seleksi 16-30 September 2023 

2. Pendaftaran Seleksi 17 September s.d 3 Oktober 2023

3. Seleksi Administrasi 17 September s.d 5 Oktober 2023

4. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi 6 s.d 9 Oktober 2023

5. Masa Sanggah 10 s.d 12 Oktober 2023

6. Jawab Sanggah 10 s.d 14 Oktober 2023

7. Pengumuman Pasca Sanggah 13 s.d 19 Oktober 2023 

8. Penarikan data final 20 s.d 22 Oktober 2023

9. Penjadwalan Seleksi Kompetensi 23 s.d 26 Oktober 2023

10. Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi 27 s.d 30 Oktober 2023 

11. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi 1 s.d 25 November 2023

12. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan 6 s.d 27 November 2023 

13. Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi 21 November s.d 1 Desember 2023

14. Pengumuman Kelulusan 28 November s.d 4 Desember 2023 

15. Masa Sanggah 5 s.d 7 Desember 2023

16. Jawab Sanggah 5 s.d 9 Desember 2023

17. Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi Hasil Sanggah 8 s.d 12 Desember 2023

18. Pengumuman kelulusan pasca sanggah 8 s.d14 Desember 2023 

19. Pengisian DRH NI PPPK 15 Desember s.d 13 Januari 2024 

20. Usul penetapan NI PPPK 14 Januari s.d 12 Februari 2024 (*)

Pewarta : Ahmad Fauzy
Editor : Queen Ve

Tags
Anda Sedang Membaca:

Ini Jadwal Pendaftaran PPPK Pemkab Ponorogo, Dibuka September Ini

Share

APA REAKSI ANDA?

0 Sangat Suka

0 Suka

0 Tertawa

0 Flat

0 Sedih

0 Marah

ADVERTISEMENT