UM Optimalkan Penanaman Sumber Daya Genetik Pangan Lokal

SDG pangan lokal diupayakan dengan cara mengoptimalkan kemampuan produksi pangan alternatif melalui diversifikasi pangan, misalnya dengan menanam SDG pangan lokal seperti talas, mengkudu, matoa, ketela, dan lain-lain

30 Apr 2024 - 05:15
UM Optimalkan Penanaman Sumber Daya Genetik Pangan Lokal
Penanaman SDG Pangan Lokal digagas sebagai bentuk diversifikasi dan gerakan ketahanan pangan. Selasa, (30/4/2024) (Donny Maulana/SJP)
UM Optimalkan Penanaman Sumber Daya Genetik Pangan Lokal

Kota Malang, SJP - Sumber Daya Genetik (SDG) berperan penting dalam menunjang kedaulatan pangan, kecukupan nutrisi, serta menjamin adanya pelestarian dan pemanfaatan bagi keberlangsungan varietas lokal Indonesia.

Sumber Daya Genetik (SDG) merupakan materi genetik dari tanaman yang mempunyai nilai nyata atau potensial. 

Adanya keragaman genetik yang luas memberikan peluang yang besar untuk perbaikan genotip tanaman.

SDG pangan lokal diupayakan dengan cara mengoptimalkan kemampuan produksi pangan alternatif melalui diversifikasi pangan, misalnya dengan menanam SDG pangan lokal seperti talas, mengkudu, matoa, ketela, dan lain-lain. 

Tim Green Campus Universitas Negeri Malang berupaya untuk meningkatkan nilai tambah produk dan daya saing dari pangan lokal. 

Salah satu caranya yaitu mengolah jenis pangan lokal menjadi produk dengan nilai gizi yang tinggi, seperti ice cream dan minuman sehat dari ubi ungu dan menerapkan inovasi-inovasi pada SDG pangan lokal juga meningkatkan kemandirian pangan dan ketahanan pangan.

Lebih lanjut, bahan pangan lokal memiliki peranan dalam perbaikan gizi karena memiliki kandungan nutrisi yang baik. 

Pengembangan pangan lokal terus digali oleh tim Green Campus Universitas Negeri Malang yang diketuai oleh Prof. Sumarmi. 

"SDG Pangan lokal memiliki potensi yang tinggi jika diolah dengan baik. Melalui teknologi pengolahan pangan dapat dikembangkan menjadi berbagai olahan pangan yang dapat dijadikan menu makanan sehari-hari, serta mendorong penganekaragaman pangan berbasis sumber daya lokal," tegas Profesor Sumarmi kepada Suarajatimpost.com

Sebagai tambahan informasi, pangan lokal juga bisa menekan tingkat ketergantungan pada produk-produk impor. (0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow