Beasiswa Pendidikan 100 Peesen UNDIKA: Dukung Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045

Universitas Dinamika (STIKOM Surabaya) meluncurkan program Full Beasiswa Pendidikan 100 persen kepada 100 mahasiswa prestasi dari seluruh Indonesia.

20 Jun 2024 - 21:10
Beasiswa Pendidikan 100 Peesen UNDIKA: Dukung Generasi Muda Menuju Indonesia Emas 2045
Rektor Undika Budi Jatmiko bersama kenalkan Beasiswa 100 persen untuk siswa berprestasi (Ryan/SJP)

Surabaya, SJP - Terwujud atau tidaknya visi Indonesia Emas 2045 kerapkali dikaitkan dengan keberhasilan pemanfaatan bonus demografi yang akan dialami Indonesia dalam beberapa dekade mendatang.

Kondisi dimana jumlah penduduk usia produktif lebih besar dibanding penduduk non-produktif ini, memberikan peluang besar bagi Indonesia untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan pembangunan.

Sebagai wujud partisipasi dalam membantu pemerintah mewujudkan Indonesia Emas 2045, Universitas Dinamika (STIKOM Surabaya) membuka program Full Beasiswa Pendidikan 100 persen kepada 100 mahasiswa prestasi dari seluruh Indonesia.

Prof. Dr. Budi Jatmiko, M.Pd selaku Rektor STIKOM Surabaya atau yang kini memiliki nama UNDIKA, menjelaskan, kehadiran program beasiswa ini ditujukan sebagai upaya untuk memberikan kemudahan akses pendidikan kepada anak-anak berprestasi.

"Dengan kemajuan teknologi yang pesat, kita dihadapkan dengan suatu kondisi dimana keadaan ini cepat berubah, tudak menentu dan komplkes," ujarnya.

"Jika bonus dografi tudak dipersiapkan sebaik-baiknya, bukan tidak mungkin generasi muda malah kesusahan untuk bersaing di masa mendatang dan visi Indonesia Emas 2045 menjadi sebatas mimpi saja," imbuhnya.

Budi menegaskan bahwa beasiswa ini akan sepenuhnya membebaskan mahasiswa dari uang gedung dan SPP hingga lulus, yakni selama 8 semester untuk Sarjana (S1) dan 6 semester penuh untuk Diploma (D3).

Sementara itu, Wakil Rektor II UNDIKA yakni Lilis Binawati, S.E., M.Ak., manambahkan, program beasiswa yang ditujukan kepada siswa SMA/SMK yang lulus pada tahun 2024 ini bisa diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat.

"Semua memiliki kesempatan yang sama untuk mendaftarkan diri dalam program beasiswa ini, karena seleksinya murni dari prestasi siswa," ucap Lilis.

Akan tetapi, penerima beasiswa nantinya juga harus memenuhi beberapa ketentuan dan persyaratan di awal pendaftaran, salah satunya adalah Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) yang tudak boleh di bawah 3 dari skala 4.

"Jika melanggar maka akan dilakukan evaluasi dan beasiswa bisa dicabut, selain itu beasiswa juga hanya terbatas hingga waktu kelulusan normal, jika melebihi maka pemberian beasiswa juga akan diberhentikan," tuturnya.

"Karena orang tua mereka pasti juga ingin anak-anaknya lulus tepat waktu, dan kemudian siap masuk dunia kerja di era digital ini," tutup Lilis.

Sebagai informasi, pendaftaran program Full Beasiswa Pendidikan 100 persen UNDIKA ini telah dibuka pada 1 Juni 2024 lalu dan akan berakhir pada 5 Juli 2024.

Calon pendaftar bisa melakukan pengisian data diri seperti identitas dan nomor aktif, juga menyetorkan nilai rapot untuk kelas X dan IX melalui laman resmi UNDIKA untuk kemudian diseleksi. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow