PKB Arahkan Dukungan ke Ikfina Fahmawati di Pilbup Mojokerto 2024

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjadi partai berikutnya untuk memberikan rekomendasi kepada istri dari mantan Bupati Mojokerto sebelumnya, Mustofa Kamal Pasha itu melenggang ke Pilkada Mojokerto November 2024 mendatang.

30 May 2024 - 20:00
PKB Arahkan Dukungan ke Ikfina Fahmawati di Pilbup Mojokerto 2024
Bupati Mojokerto petahana, Ikfina Fahmawati saat mendaftarkan diri sebagai bacalon Bupati Mojokerto dari PKB, beberapa waktu lalu. (Dok. Istimewa/SJP)

Kabupaten Mojokerto, SJP - Partai-partai yang bakal memberikan rekomendasi bagi sosok nama Bupati Mojokerto petahana, Ikfina Fahmawati akhirnya terkuak.

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menjadi partai berikutnya untuk memberikan rekomendasi kepada istri dari mantan Bupati Mojokerto sebelumnya, Mustofa Kamal Pasha itu melenggang ke Pilkada Mojokerto November 2024 mendatang.

Hal itu dikeluarkan oleh Ketua DPP PKB Muhaimin Iskandar bersamaan 66 nama calon kepala daerah yang mendaftar sebagai bakal calon kepala daerah dari PKB.

Ketua Deks Pilkada DPC PKB Kabupaten Mojokerto Mualimin mengatakan, penetapan nama Ikfina Fahmawati itu diputuskan oleh DPP setelah melewati tahapan pertama.

"Benar, sudah keluar dan beliau (Ikfina) masuk rekomendasi penetapan tahap 1 setelah menjalani Uji Kompetensi dan Kepatutan (UKK) dari pusat," ujarnya, Kamis (30/05).

Mualimin menyebut, setelah dikeluarkan rekomendasi tahap pertama, bakal ada tahap berikutnya dengan Bacalon Wakil Bupati pendamping Ikfina Fahmawati.

"Nanti ada tahap berikutnya untuk menentukan nama bacalon wakil bupati. Selebihnya bisa ditanyakan ke ibu ketua DPC," terangnya.

Sebagai informasi, DPC PKB telah mengantongi 7 nama bakal calon wakil bupati. Nama-nama itu berasal dari 2 orang yakni Kepala Desa Cinandang, Agus Siswahyudi dan Kepala Desa Gebangsari, H. Sunyoto.

Kemudian, 5 orang berikutnya berasal dari internal parpol yang diusulkan. Diantaranya, Ketua DPC PKB Ayni Zuroh, Sekretaris DPC Masduqi Hasan, Hadi Fatkhur Rohman, Agus Fauzan, serta Akhmad Luthfy Ramadhani. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow