Para Petani di Tosari Senang Dikunjungi Rusdi Sutejo, Kesejahteraan Petani Diutamakan

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan dari partai Gerindra, H.M Rusdi Sutejo mengatakan pertanian adalah salah satu sektor yang menjadi fokus pasangan Prabowo-Gibran dalam menunjang kesejahteraan mereka. Baik subsidi produksi dan jaminan sosial mereka.

26 Jul 2024 - 22:00
Para Petani di Tosari Senang Dikunjungi Rusdi Sutejo, Kesejahteraan Petani Diutamakan
Rusdi Sutejo diaambut dengan senang oleh para petani kecamatan tosari (foto isbi/sjp)

Kabupaten Pasuruan, — Progam pasangan Prabowo-Gibran untuk meningkatkan kesejahteraan petani diyakini mampu diwujudkan. 

Bahkan hal tersebut memicu datangnya dukungan dari para relawan kelompok tani saat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan dari Partai besutan Prabowo Subianto. H.M. Rusdi Sutejo berkunjung ke Desa Kandangan pada Jumat (26/7/2024).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan dari partai Gerindra, H.M Rusdi Sutejo mengatakan pertanian adalah salah satu sektor yang menjadi fokus pasangan Prabowo-Gibran, dalam menunjang kesejahteraan mereka. Baik subsidi produksi dan jaminan sosial mereka.

"Kesejahteraan itu meliputi kebutuhan dasar mereka, terutama yang berhubungan dengan pupuk dan pestisida. Tadi juga sempat disampaikan para petani bahwa penyuluhan dari pemerintah sangat kurang, soal kebijakan baru dan sebagainya harus lebih di intensifkan," katanya.

Untuk mewujudkan program tersebut, Mas Rusdi (panggilan akrabnya) menegaskan bahwa Prabowo-Gibran akan mengambil langkah pertama dengan menghapus kredit-kredit macet di tingkat petani.

“Hal yang pertama kami lakukan adalah pemutihan hutang. Seperti halnya program Prabowo-Gibran akan menghapus kredit-kredit macet dari petani. Beban mereka harus diangkat terlebih dahulu, agar kemudian bisa lebih bisa berusaha untuk kesejahteraan mereka sendiri,” jelasnya.

\

Seperti diketahui, Mas Rusdi memiliki perhatian khusus pada sektor pertanian yang merupakan sektor dasar bagi ketahanan rakyat.

"Berbagai program tersebut harus dikerjakan secara cepat agar ke depan Kabupaten Pasuruan mampu menjadi lumbung pangan di Jawa Timur," pungkasnya. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow