KPU Kota Probolinggo Kebut Persiapan Pemilu, Rakit Kotak Suara Cukup Sehari

Proses perakitan kotak suara itu hanya dijatah sehari. 10 pekerja yang dikerahkan, dituntut untuk bisa menyelesaikan 3.355 kotak suara yang ada.

08 Jan 2024 - 12:30
KPU Kota Probolinggo Kebut Persiapan Pemilu, Rakit Kotak Suara Cukup Sehari
Pekerja lakukan proses perakitan kotak suara di Gudang Logistik KPU Kota Probolinggo. (FOTO: Armandsyah/SJP)

Kota Probolinggo, SJP – KPU Kota Probolinggo terus kebut persiapan pemilu 14 Februari mendatang. Usai menerima logistik surat suara untuk lima jenis pemilu, KPU kini sedang rakit kotak suara.

Proses perakitan kotak suara itu hanya dijatah sehari. 10 pekerja yang dikerahkan, dituntut untuk bisa menyelesaikan 3.355 kotak suara yang ada.

Sementara untuk surat suara akan melibatkan 15 pekerja dengan estimasi waktu 10 hari. Selain itu, KPU juga akan melakukan sortir alat kelengkapan TPS dan juga setting surat suara.

“Mengapa kami target perakitan lebih cepat, karena tidak serumit saat menggunakan kotak suara dari bahan aluminium. Yang harus memutar skrup. Kalau ini kan tidak, tinggal melipat dan memasang saja,” kata Ketua KPU Kota Probolinggo, Ahmad Hudri, Senin (8/1/2024).

Sebelumnya, logistik Pemilu tahun 2024 sudah diterima KPU Kota Probolinggo. Meliputi surat suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (187.403), DPR (182.403), DPD (182.403), DPRD Provinsi Jawa Timur (182.403), dan DPRD Kota Probolinggo (187.403).

Khusus surat suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden serta DPRD Kota Probolinggo ada tambahan 5 ribu suara untuk kebutuhan Pemungutan Suara Ulang (PSU), dengan rincian masing-masing seribu suara di masing-masing daerah pemilihan (dapil).

Selain itu, logistik lain yang sudah diterima di antaranya kotak suara (3.355); bilik suara (2.690), tinta (1.348), segel (64.313), segel plastik (17.394), alat bantu pencoblosan (2.676), tanda pengenal (24.753), lem (1.373), alat tulis/bolpoin biru (4.786), spidol kecil biru (8.094) dan sipidol besar (12).

Lalu ada pula kantong plastik ziplock (669), kantong plastik selongsong (3.345), kantong plastik besar (6.690), kantong plastik sedang (669), kantong plastik kecil (1.338), karet pengikat (340.520) dan label identitas kotak suara (6.690).

“Untuk logistik lain berupa formulir-formulir, dijadwalkan diterima pada tangga; 10 Januari 2024,” imbuh Hudri.

Sementara itu, ditekan dengan target selesai sehari, pekerja perakitan kotak suara mengaku sanggup.

“Sudah diajari sekali, tidak ada kesulitan. Targetnya sih harus selesai sehari ini saja,” kata salah satu pekerja, David.

Sejauh ini, KPU Kota Probolinggo belum menerima adanya laporan kerusakan pada kotak suara yang dirakit.

Hudri menyebut, pihaknya optimis bisa selesai dalam satu hari.

“Sampai sore tadi itu sudah selesai seribu lebih kotak suara, malam nanti juga selesai,” tutup Hudri. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow