Polisi Pastikan Misa Natal di Mojokerto Raya Berjalan Aman
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri bersama Forkopimda Mojokerto Raya memantau sejumlah gereja untuk memastikan perayaan misa Natal berjalan aman.
Kota Mojokerto, SJP - Guna memastikan keamanan dalam misa Natal di wilayah Kota dan Kabupaten Mojokerto, Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri, bersama Forkopimda Mojokerto Raya memantau situasi dan pengamanan, Ahad (24/12/2023).
Kegiatan itu juga diikuti Pj Wali Kota Mojokerto Moh. Ali Kuncoro, Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati, Kapolres Mojokerto AKBP Wahyudi, serta Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf M. Iqbal Prihanta Yudha.
Patroli dan pengamanan tersebut dimulai dengan mengecek pengamanan perayaan misa Natal di GKJW Desa Lengkong, Kecamatan Mojoanyar, GKJW Desa Tumpak, Kecamatan Gedeg, Gereja Allah Baik Jalan Cokroaminoto, serta GBI Rock Jalan Mojopahit.
Kemudian, jajaran Forkopimda Mojokerto Raya juga memantau pos pengamanan yang berada di Jembatan Utara Jalan Gajah Mada, Kota Mojokerto serta pos pelayanan Simpang 5 Kenanten.
Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari Operasi Lilin Semeru 2023 yang menjamin keamanan dan kenyamanan dalam beribadah Natal bagi umat kristiani di wilayah Kota Mojokerto.
"Kita bersama pimpinan Forkopimda Mojokerto Raya memantau situasi dan pengamanan di setiap gereja yang menggelar perayaan misa dan hari raya Natal. Sejauh ini sangat kondusif," ujarnya.
AKBP Daniel menjelaskan, masyarakat termasuk umat kristiani di Kota Mojokerto tidak perlu takut dan risau, sebab pihaknya selalu menjamin keamanan dan keselamatan agar merayakan Natal dengan penuh sukacita.
"Kita libatkan sekitar 200 personel gabungan dari TNI-POLRI, Dinas Perhubungan, Satpol-PP, PMI, serta relawan sudah siap siaga. Sehingga, warga yang merayakan Natal bisa merayakan tanpa perlu khawatir," tuturnya.
AKBP Daniel juga mengucapkan selamat Hari Natal bagi umat kristiani di wilayah Kota Mojokerto dan berharap agar perayaan Natal tahun ini berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif.
"Saya mengucapkan selamat hari Natal bagi yang merayakannya. Semoga damai Natal menyertai dan kami siap melayani melindungi dan mengayomi masyarakat dalam menjaga kamtibmas di Kota Mojokerto," pungkasnya. (*)
Editor : Rizqi Ardian
What's Your Reaction?