Kader PMII Pamekasan Jadi Korban Pengeroyokan Usai PKD

24 Jun 2024 - 11:30
Kader PMII Pamekasan Jadi Korban Pengeroyokan Usai PKD
Ilustrasi (Tiwandasella/SJP)

Kabupaten Pamekasan, SJP - Kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Islam Madura (UIM) diduga menjadi korban pengeroyokan sekelompok orang.

Rofiqoh Amin (23) menjadi korban pengeroyokan usai melaksanakan kegiatan Pelatihan Kader Dasar (PKD) di Balai Desa Larangan Badung, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan, Minggu (23/6).

Dalam surat lapor nomor :  LPM/287/Satreskrim/VI/2024/SPKT Polres Pamekasan tersebut, korban mengaku dikeroyok oleh sekitar 7 orang. Akibatnya, ia mengalami luka di bagian dahi dan memar di bagian Kepala.

Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto berjanji akan segera memproses laporan tersebut secepatnya dan memeriksa saksi-saksi.

“Penyidik akan menindaklanjuti dengan memeriksa pelapor, saksi saksi dan mencari informasi penyelidikan terkait peristiwa itu, InsyaAllah berbagai pihak akan dimintai keterangan,” tukasnya.

Korban yang merupakan pemuda asal Desa Bira Timur Sampang itu bercerita bahwa sewaktu malam pertama dan malam kedua pelaksanaan PKD di Balai Desa Larangan Badung tidak terjadi apa-apa.

Namun, pihaknya didatangi oleh sekelompok pemuda yang mengatasnamakan pemuda desa Larangan Badung, mereka meminta kegiatan malam ditiadakan dengan alasan ramai.

“Tapi warga disana tidak ada yang komplain karena kami sudah pamit waktu sore harinya kalau mau ada acara, termasuk izin kepada kepala desa sebelumnya,” katanya. “Dahi luka, kepala memar-memar akibat dikeroyok oleh sekelompok pemuda itu. Sudah divisum ke RSUD Pamekasan."(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow