Hadiri Perayaan HUT LVRI ke 67, ini Pesan Wabup Malang
Pemerintah Kabupaten Malang bakal persiapkan kesejahteraan bagi veteran khususnya korban perang yang masih hidup dalam hal kesehatan.
Kabupaten Malang, SJP — Wakil Bupati Malang Drs H Didik Gatot Subroto hadiri Tasyakuran HUT LVRI ke-67 di Office DPC LVRI Jalan Banurejo No 42 Kepanjen Kabupaten Malang.
Seremonial Perayaan Lembaga resmi veteran bernama Legiun Veteran Republik Indonesia di kawasan Kabupaten Malang tersebut dihadiri Kepala OPD baik Dinas Sosial, Bakesbangpol juga Pj Sekda Kabupaten Malang.
Dalam sambutan dan pesan Bupati Malang yang disampaikan Didik bahwa, diusia LVRI ke 67 artinya LVRI telah menunjukkan semangat juang yang harus diimplementasikan oleh kawula muda.
"Sebagai generasi penerus bangsa kita harus bersemangat berjuang demi bangsa, kalau beliau saja yang sepuh saja masih memiliki semangat yang luar biasa dalam mengisi pembangunan, maka kita yang muda harus ngikutin," ucap Didik didepan awak media usai agenda, Selasa 2/1/ 2024.
Sesuai dengan tema perayaan LVRI bertajuk Legiun Veteran RI Siap Menyambut Pemilu yang aman, sejuk ,damai serta tetap terjaganya Persatuan dan Kesatuan kali ini.
Menurutnya, jurnalis juga merupakan pejuang dalam pembangunan khususnya pemberitaan yang segar terlebih dalam menyambut pesta demokrasi yang segera dihadapi bangsa Indonesia.
"Jurnalis merupakan pejuang juga khususnya dalam mengawal pesta demokrasi tanggal 14 Februari 2024 mendatang, untuk LVRI mempunyai pesan-pesan moral khususnya kepada TNI aktif agar tidak terlalu masuk terhadap proses pemilu, memposisikan diri secara netral," tandasnya.
Didik tambahkan pihak Pemerintah Kabupaten Malang bakal persiapkan kesejahteraan bagi veteran khususnya korban perang yang masih hidup dalam hal kesehatan.
"Andai diantara beliau-beliau (para Veteran) ada yang tidak dapat dijangkau BPJS, maka pemangku kebijakan diharapkan dapat membantu cover diluar BPJS dengan syarat melalui Rumah Sakit Daerah dengan persyaratan identitas dan sebagainya," imbuhnya.
Didik berharap, kewenangan yang diberikan Bupati sedapat mungkin dapat membantu meringankan keluarga dan para veteran khususnya di Kabupaten Malang.
"Kita doakan beliau sehat-sehat, rata-rata usia mereka 80 tahun keatas, tapi masih sehat, artinya mereka masih punya semangat juang yang tinggi," pungkasnya.(*)
editor: trisukma
What's Your Reaction?