Angka Kunjungan Wisata ke Kota Batu Diprediksi Lebihi 10 Juta Wisatawan.
Apabila dibandingkan dengan tahun sebelumnya, animo dari kunjungan wisatawan terbilang lebih tinggi dibandingkan pada 2022 lalu yang angka kunjungan wisata mencapai 7,4 juta pengunjung. Kemudian pada 2021 lalu mencapai 3,5 juta wisatawan dan pada 2020 lalu saat masa pandemi COVID-19 hanya mencapai 2,4 juta orang.
Kota Batu, SJP - Angka kunjungan wisata ke Kota Batu pada 2023 diprediksi tembus dari target 10 juta wisatawan sekaligus lampaui angka kunjungan pada 2022 yang mencapai 7,4 juta wisatawan.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Batu Arief as Sidiq menyatakan pada Jumat (5/1/2024), berdasarkan tabulasi data kunjungan wisata pada 2023 sementara atau terealisasi sekitar 9,66 juta orang.
"Sampai saat ini pihaknya masih melakukan pendataan di tiap-tiap tempat wisata yang ada di Kota Batu. Data yang sudah masuk masih sekitar 89 persen, namun lonjakan wisatawan pada 2023 ini terbilang tinggi jika dibanding tahun-tahun sebelumnya," urainya.
Menurutnya hal ini dapat dibandingkan pada 2022 lalu yang angka kunjungan wisata mencapai 7,4 juta pengunjung.
Kemudian pada 2021 lalu capai 3,5 juta wisatawan dan pada 2020 lalu saat masa pandemi COVID-19 hanya capai 2,4 juta orang.
''Untuk tahun ini, kemungkinan bisa tembus lebih dari target 10 juta wisatawan. Tentunya, hal ini juga dapat berdampak signifikan terhadap sektor UMKM, jasa dan perdangangan,'' pungkasnya. (*)
Editor: trisukma
What's Your Reaction?