Wapres Kunjungi PT Imasco, Paspampres Larang Masuk Puluhan Wartawan yang Kenakan Jeans

Paspampres jelaskan kepada awak media yang bercelana jeans tidak boleh masuk meski sebelumnya telah terdaftar dapat persetujuan meliput dan dapat press card kunjungan kerja Wakil presiden RI

06 Dec 2023 - 09:45
Wapres Kunjungi PT Imasco, Paspampres Larang Masuk Puluhan Wartawan yang Kenakan Jeans
Beberapa jurnalis saat berada di kawasan PT Imasco Asiatic Kabupaten Jember Jawa Timur.(Ulum/SJP)

Kabupaten Jember, SJP -  Terkait kedatangan Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin ke pabrik Imasco Asiatic Jember pada Rabu (06/12/2023), Paspampres larang masuk siapa saja yang kenakan celana jeans.

Larangan ini berlaku termasuk tamu undangan dari dinas maupun wartawan dengan alasan aturan kenegaraan.

Paspampres jelaskan kepada awak media yang bercelana jeans tidak boleh masuk meski sebelumnya telah terdaftar dapat persetujuan meliput dan dapat press card kunjungan kerja Wakil presiden RI.

"Tidak diperbolehkan masuk ke ruang acara Wapres oleh Paspampres kalau pakai jeans. Padahal, kami sudah disetujui menjadi bagian yang meliput," kata Imam Nawawi dari media Tribunnews.com.

Menurut dia, hal itu mengejutkan karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya mengenai pakaian yang harus dikenakan wartawan.

Sehingga, ia dan sejumlah awak media lainnya kebingungan dengan protokol yang berlaku mirip di Istana Negara.

Perlu diketahui jika pada Rabu  , Wapres Ma'ruf ke PT Semen Imasco Asiatic bermaksud untuk membantu pendistribusian 10.000 paket sembako.

Biaya pembelian sembako berasal dari dana CSR PT Semen Imasco Asiatic.

Distribusi sembako yang dilakukan pabrik semen Imasco berlangsung tidak biasa karena terlihat dari persiapan yang kesannya begitu berbeda.

Pantauan ke lokasi yang bakal jadi tempat pembagian sembako terlihat pengamanan ekstra dengan keberadaan personil kepolisian maupun tentara berbaju loreng ada hampir di setiap sudut. 

Bahkan, di luar area pabrik sekitar kawasan tambang kapur Gunung Sadeng tampak para petugas juga disiagakan berjaga hingga di sekitar warung-warung.

Wapres Ma'ruf dikabarkan bakal naik pesawat dari Jakarta sampai di bandara Notohadinegoro Jember sekitar jam 11.15 WIB

Setelah itu ia lanjutkan perjalanan darat menuju Imasco pada jam 13.00 WIB. 

Pengamanan inti dilakukan Paspampres dengan lapisan luar pengamanan gabungan pihaknya dengan TNI yang menyiagakan 450 personil untuk sepanjang jalur kedatangan Wapres hingga PT Semen Imasco Asiatic, Desa Puger Wetan Kecamatan Puger. 

"Pengamanan kami hanya ring dua dan ring tiga atau pengamanan luar saja," kata Kapolres Jember AKBP Mohammad Nurhidayat.

Humas Imasco Jember Sugiyanto menyebut kedatangan Wapres bertujuan membagi sembako yang dibelanjakan dari dana corporate social responsibility (CSR).

Pembagian 10.000 paket sembako diberikan untuk tangani stunting. 

"Kita Imasco yang menyediakan bantuannya. Bagian dari program CSR yang bentuknya paket sembako," katanya. 

Sugiyanto mengelak desas-desus ada kepentingan bisnis dibalik kegiatan ini mengingat.

Imasco sempat juga kedatangan Siti Mamduhah, anak dari Maruf Amin setahun lalu.

Pabrik dengan bendera PT Semen Imasco Asiatic ini merupakan bagian dari investasi China ke Indonesia dalam naungan Hongshi Holding Group memiliki total aset di kisaran USD9,6 miliar.

Hongshi Holding Group mampu menjual di 105 juta ton klinker dan semen ke berbagai negara setiap tahunnya.

Imasco Jember berdaya produksi 1,7 juta ton klinker; berikut 1,2 ton semen dan bisa menjual 1,9 ton klinker semen setiap tahunnya.

Imasco berada tepat dalam kawasan tambang kapur di Kecamatan Puger

Batuan kapur menjadi bahan baku yang mencakup kebutuhan 80-90 persen untuk semen dan klinker. 

Sedangkan, 10-20 persen kebutuhan akan bahan baku lain disuplai oleh tambang galian pasir batu lokal maupun luar daerah. Seperti trass dari sekitar Jember dan Probolinggo, pasir besi dari Lombok, hingga impor pasir silika dan gypsum alam dari Thailand, dan batu bara dari Australia.(*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow