TNI Membangun Desa, Forkompinda Turut Serta

TMMD di Dusun Mojan ada pengobatan gratis dan bantuan untuk dhuafa. Selain itu 20 rumah Program RTLH (Rumah Tidak Layak Huni)

20 Jul 2023 - 14:47
TNI Membangun Desa, Forkompinda Turut Serta
Firjaun Barlaman bersama Dandim 0824 Jember, Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso meninjau langung kegiatan TMMD. Kamis (20/7/2023). (Diskominfo Jember For Suarajatimpost.com)

Kabupaten Jember, SJP – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) terus berlanjut hingga Kamis (20/7/2023) di Dusun Mojan, Desa Klungkung Kecamatan Sukorambi. 

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Jember KH MB Firjaun Barlaman, bersama Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso meninjau langung kegiatan TMMD.

"Hari ini untuk kegiatan TMMD mengunjungi Dusun Mojan. Selain itu ada pengobatan gratis dan bantuan untuk dhuafa. Selain itu 20 rumah Program RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) yang sedang dikerjakan," kata Wakil Bupati Jember.

Program TMMD ini, menurut dia, sangat dirasakan sekali oleh masyarakat terutama yang membutuhkan bantuan seperti sembako dan RTLH.

"Karena program ini para anggota TNI bersama Pemkab Jember langsung terjun ke lapangan untuk melihat perkembangan 
proyek yang telah dikerjakan.," Kata Firjaun.

Wabup Jember berpesan untuk menjaga dan memelihara semua wujud program TMMD ini. Sehingga dapat bermanfaat dan terus digunakan bagi masyarakat. (Adv)

Editor: Queen Ve 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow