Tanamkan Kedisiplinan, SDIT Insan Permata Gelar Upacara 17 Agustus Irupnya Polisi

Kaur Bin Ops Satlantas Polres Malang Kota, Iptu Deddy Catur Wahono didapuk menjadi Irup, dengan tujuan siswa dapat belajar kedisiplinan langsung dari aparatur Kepolisian

18 Aug 2024 - 11:00
Tanamkan Kedisiplinan, SDIT Insan Permata Gelar Upacara 17 Agustus Irupnya Polisi
Tanamkan Kedisiplinan. SDIT Insan Permata Malang gelar upacara bendera 17 Agustus dengan Irup dari Kepolisian. (ist/SJP)

Kota Malang, SJP - SD Islam Terpadu Insan Permata Malang menggelar upacara 17 Agustus. Uniknya Inspektur upacaranya dari anggota Kepolisian. Hal ini untuk menanamkan jiwa kedisiplinan bagi siswanya.

Dijelaskan oleh Wakil Kepala (Waka) SDIT Insan Permata bagian Kesiswaan, Khoirul Anam SSi bahwa Inspektur upacara (Irup) untuk HUT ke 79 RI ini langsung dari Polri.

Kaur Bin Ops Satlantas Polres Malang Kota, Iptu Deddy Catur Wahono didapuk menjadi Irup, dengan tujuan siswa dapat belajar kedisiplinan langsung dari aparatur Kepolisian. 

"Sebelumnya juga pernah Irup dari TNI. Tak hanya di momen upacara 17 Agustus, namun juga dalam program Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS)," ungkap Khoirul. 

Rangkaian Agustusan ini juga diisi dengan berbagai penampilan. Diantaranya nasyed, pembacaan puisi dan sendra tari. Dimana kesemuanya sarat dengan tema semangat patroitisme dan cinta tanah air. 

Lewat momen Hari Kemerdekaan ini, pihak SDIT Insan Permata mengajak siswa untuk menyukuri nikmat kemerdekaan. Serta mengisinya dengan hal-hal yang positif. (0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow