Pekan Depan, Uji Coba Angkot Gratis untuk Pelajar Kota Batu Dimulai

Upaya dalam merealisasikan angkutan gratis bagi pelajar itu, rencananya akan memanfaatkan sebanyak 42 angkutan kota (Angkot) yang ada di Kota Batu.

19 Apr 2024 - 09:30
Pekan Depan, Uji Coba Angkot Gratis untuk Pelajar Kota Batu Dimulai
Ilustrasi angkutan pelajar gratis (Foto: Arul/SJP)

Kota Batu, SJP - Wacana Pemkot Batu untuk memberlakukan angkot gratis untuk pelajar akan diuji cobakan pada pekan depan, sembari menunggu rampungnya persiapan teknis yang saat ini tengah dikerjakan.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Batu Hendri Suseno mengatakan pada Jumat (19/4/2024), program tersebut akan diuji coba di atas 20 April.

"Belum tahu pastinya, namun kemungkinan memang untuk pekan depan. Saat ini hal-hal teknis masih dipersiapkan seperti fasilitas angkutan gratis bagi pelajar, penyelesaian proses perizinan. Serta memastikan lokasi titik penjemputan fasilitas angkutan gratis untuk para pelajar di Kota Batu," ungkapnya.

Lebih lanjut, upaya dalam merealisasikan angkutan gratis bagi pelajar itu, rencananya pihaknya akan memanfaatkan sebanyak 42 angkutan kota (Angkot) yang ada di Kota Batu.

Angkot yang digunakan sebagai angkutan gratis itu, telah dilakukan seleksi dan memenuhi kriteria sesuai yang ditentukan seperti tidak diperbolehkan merokok di dalam angkot, menggunakan pakaian rapi, serta memastikan kendaraan yang digunakan dalam kondisi aman.

Terpisah, Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai menyampaikan uji coba angkutan gratis sangat perlu dilakukan, untuk mengetahui kelemahan dan sisi mana yang harus dibenahi.

“Melalui cara ini, juga bertujuan untuk mengurangi beban orang tua untuk biaya transportasi ke sekolah. Setelah diuji coba dengan matang dan hasilnya baik, maka akan langsung dioperasikan ke semua wilayah Kota Batu di Bulan Mei 2024,” imbuh Aries.

Disisi lain, dalam program angkutan gratis untuk pelajar ini, Pemkot Batu memanfaatkan angkutan umum Kota Batu yang telah ada saat ini. Nantinya angkutan umum yang dimanfaatkan akan mendapatkan subsidi dari Pemkot Batu.

“Nanti anak-anak akan kami bagikan kartu, mereka bisa tapping di dalam angkutan. Untuk kesiapan anggaran juga sudah dibahas sejak tahun 2023 lalu,” pungkasnya. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow