Selesai Urusan dengan FIFA, Persik Kediri Kini Bebas Belanja Pemain
Sanksi tersebut merupakan buntut permasalahan finansial dengan pelatih mereka terdahulu, Javier Roca.
Kota Kediri, SJP - Persik Kediri memastikan bebas dari sanksi FIFA terkait larangan perekrutan pemain pada bursa transfer musim ini. Sanksi tersebut merupakan buntut permasalahan finansial dengan pelatih mereka terdahulu, Javier Roca.
Kepastian itu disampaikan melalui surat resmi yang diterima manajemen tim pada Senin (15/7). FIFA menyatakan bahwa hal-hal yang sebelumnya menjadi permasalahan telah diselesaikan dengan baik oleh Persik Kediri.
"Kami bersyukur hal ini sudah terselesaikan dengan baik. Terima kasih ke semua pihak, termasuk PSSI yang memberikan bimbingan, juga ke para suporter Persik Kediri yang senantiasa percaya dengan klub ini," kata Direktur Persik Kediri Souraiya Farina, Selasa (16/7/2024).
"Semoga dengan kerja maksimal, hal seperti ini tidak terulang lagi mendatang," sambung Farina.
Menurutnya, setelah permasalahan ini diselesaikan dengan baik, yang menjadi fokus utama adalah persiapan menghadapi Kompetisi Liga 1 2024/2025. Beberapa pemain lagi dipastikan akan datang.
"Fokus kami sekarang 100 persen menghadapi kompetisi musim depan karena Persik Kediri punya target untuk berprestasi lebih baik dari musim lalu,” ungkap Farina.
"Kami juga berharap, PSSI dapat segera merealisasi adanya DRC Nasional, sehingga para klub dapat terbantu dalam hal-hal seperti ini," pungkasnya. (**)
Editor: Rizqi Ardian
What's Your Reaction?