Selama Nataru, Penyeberangan Banyuwangi - Lombok Dialihkan ke Situbondo
Kapal LDF akan dialihkan ke Pelabuhan Jangkar, Situbondo dan skema tersebut mulai diterapkan hari ini, Kamis (14/12/2023)
Kabupaten Banyuwangi, SJP - Penyeberangan Long Distance Ferry (LDF) dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, menuju Pelabuhan Lembar, NTB atau sebaliknya sementara waktu ditiadakan selama Natal dan Tahun Baru.
Sementara waktu, kapal-kapal LDF akan dialihkan ke Pelabuhan Jangkar, Situbondo.
Skema tersebut mulai diterapkan hari ini, Kamis (14/12/2023).
Pemindahan rute penyebrangan LDF ini bertujuan untuk mengurangi penumpukan kendaraan di Pelabuhan Ketapang - Gilimanuk selama libur Nataru.
"Layanan LDF kapal dari Ketapang terakhir 13 Desember 2023," kata Korsatpel Pelabuhan Ketapang, Rocky Surentu, Kamis (14/12/2023).
Mulai hari ini, lanjut Rocky, kapal-kapal LDF tidak lagi bersandar di Ketapang dan akan langsung menuju ke Pelabuhan Jangkar Situbondo.
"Dari Pelabuhan Lembar langsung menuju Jangkar, tidak ke sini lagi. Rencananya, pengalihan penyeberangan LDF ini akan dilaksanakan selama sebulan penuh hingga 15 Januari 2024," jelasnya.
Meski demikian, Rocky menyebut tidak semua kapal LDF akan disandarkan di Pelabuban Jangkar. Beberapa kapal akan diperbantukan ke lintas Ketapang-Gilimanuk.
"Kapal yang diperbantukan diantaranya KMP Jatra II, KMP Marisa dan KMP Trimas Layla," ujarnya.
"Sisanya, KMP Nawazena (masih docking), KMP Dharma Fery IX, KMP Jambo X dan KMP Tunu 5888 tambah satu lagi KMP Swarna Cakra pindah ke Jangkar," imbuhnya. (*)
editor: trisukma
What's Your Reaction?