Segudang Manfaat Jintan Hitam, Konsumsi Teratur untuk Kesehatan Anda

Apa saja manfaat jintan hitam? Simak penjelasannya bersama suarajatimpost.com

07 Oct 2023 - 00:30
Segudang Manfaat Jintan Hitam, Konsumsi Teratur untuk Kesehatan Anda
Jintan hitam atau habbatussauda memiliki banyak manfaat untuk kesehatan (Freepik)

Kota Malang, SJP - Salah satu rempah yang selama ini kita kenal sebagai bumbu dapur dan bahan untuk obat herbal adalah jintan.

Terdapat dua jenis jintan yang dikenal oleh masyarakat, yakni jintan putih dan jintan hitam. Jenis jintan yang biasanya digunakan sebagai bahan jamu atau obat herbal adalah jintan hitam atau habbatussauda.

Salah satu manfaat jintan hitam untuk kesehatan yang sangat terkenal adalah untuk menjaga vitalitas dan imunitas tubuh.

Ibnu Sina, ilmuwan Persia yang dianggap sebagai salah satu pemikir dan penulis paling terkenal dari zaman Keemasan Islam, dalam jurnal medisnya “Canon of Medicin" telah meneliti dan menuliskan berbagai manfaat jintan hitam.

Dalam jurnal medis Ibnu Sina, telah dituliskan bahwa biji jintan hitam bermanfaat sebagai pengobatan sesak napas, baik karena gejala asma atau karena masalah pernapasan lainnya.

Apa saja manfaat jintan hitam? Dilansir dari laman ners.unair.ac.id, simak penjelasannya bersama suarajatimpost.com

1. Meningkatkan Kualitas Sperma

Jintan hitam terkenal akan kandungan antioksidan yang tinggi. Apabila anda seorang pria perokok, anda mesti mengetahui fakta bahwa kandungan nikotin dan racun lainnya dalam rokok telah lama diketahui mengurangi kelincahan sperma untuk berenang (motilitas) dan juga memengaruhi bentuk normalnya.

Tak hanya itu, Nikotin juga dapat menyebabkan dampak negatif pada struktur jaringan testis. Kelainan pada sperma dan testis merupakan faktor risiko penting dari masalah kesuburan pria.

Berdasarkan penelitian oleh University of Malaysia tahun 2014 dalam jurnal Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, dilaporkan bahwa minyak  habbatussauda atau jintan hitam mampu meningkatkan kualitas sperma dan menunjang struktur jaringan organ testis yang lebih baik.

2. Melawan Kanker

Habbatussauda mengandung senyawa antioksidan etanol yang diketahui dapat menghambat keganasan sel kanker dan perkembangannya seiring waktu pada tikus lab.

Etanol ditemukan menghasilkan sekitar 80 persen efek perlindungan terhadap stres oksidatif dalam tubuh. Terlalu banyak radikal bebas dalam tubuh dapat membuat tubuh mengalami stres oksidatif, yang memicu berbagai kerusakan sel dalam tubuh dan menyebabkan berbagai macam penyakit kronis, termasuk kanker.

3. Mengobati Kejang 

Bagi penderita kejang, jintan hitam juga telah digunakan sebagai diuretik dan pelemas otot.  Selain itu, biji-bijian mungil berwarna hitam ini juga terkenal berkat kemampuannya dalam meningkatkan kekebalan tubuh guna melawan penyakit menular pada orang yang memiliki sistem imun lemah.

4. Mengobati Berbagai Peradangan dan Infeksi

Habbatussauda atau jintan hitam telah digunakan untuk mengobati sakit kepala, sakit gigi, flu, dan hidung tersumbat. Habbatussauda juga telah digunakan untuk mengobati mata merah (konjungtivitis), wasir, luka bernanah (abses), rematik, reaksi alergi, hingga masalah pencernaan seperti diare, disentri, sembelit, kolik, dan perut kembung.

5. Obat Gatal

Tak hanya untuk diminum, minyak habbatussauda juga dilaporkan bisa menyembuhkan reaksi alergi kulit akibat dermatitis kontak dengan cara penggunaan dioleskan ke kulit.(**)

Editor: Queen Ve
Sumber: ners.unair.ac.id

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow