Island Vibes, Tour Konser Reggae 10 Kota Hadir di Malang

Mereka menggelar tour konser di 10 kota di Indonesia, dan mampir di Kota Malang. Sebelumnya tur musik reggae tersebut telah sukses menggema di enam kota diantaranya Tangerang, Jakarta, Bandung, Purwokerto, Yogyakarta dan Semarang.

23 Jul 2024 - 19:00
Island Vibes, Tour Konser Reggae 10 Kota Hadir di Malang
EO Puradiredja selaku produser (berdiri tengah) berfoto bersama para musisi reggae yang akan tampil di konser Island Vibes (SJP)

Kota Malang, SJP - Island Vibes, merupakan album kolaborasi antara sejumlah musisi reggae terbaik di Indonesia seperti Coconuttreez, S2B Family, Richard D Gilis dan masih banyak lagi.

Dijelaskan oleh EO Puradiredja selaku produser musik, bahwa Island Vibes ini juga rangkaian tur musik reggae.

Mereka menggelar tour konser di 10 kota di Indonesia, dan mampir di Kota Malang. Sebelumnya tur musik reggae tersebut telah sukses menggema di enam kota diantaranya Tangerang, Jakarta, Bandung, Purwokerto, Yogyakarta dan Semarang.

"Kota ketujuhnya di kota Malang pada Rabu besok di lapangan parkir Stadion Kanjuruhan," ungkap EO, Selasa (23/07). 

Selanjutnya Island Vibes Reggae Party akan menyambangi Banyuwangi pada 27 Juli, Sanur - Bali 31 Juli dan Mataram - Lombok pada 3 Agustus. Tur akan ditutup pada 10 Agustus di Sama Sama Reggae Bar, Gili Trawangan. 

Ditambahkan oleh Aulia Mahariza dari TMC, bahwa dalam konser esok akan disuguhkan 28 lagu. Berbagai tembang reggae tersebut dibawakan oleh CTTZ, Richard D Gilis, S28 Family, Alvons Freedom, tawa Amg, Kamga , Conrad Good Vibration dan Radhit Echoman. 

Mereka tak hanya membawakan lagu-lagu di album tersebut, namun juga karya masing-masing. 

“Konsernya sama seperti albumnya: konser kolaborasi yang mengisi Island Vibes ini,” ucap Aulia.(0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow