Pembangunan SMPN 7 Tahap 3 Dianggarkan 8 Miliar

Tak tanggung-tanggung, pihakmya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 8 miliar untuk memberikan fasilitas berupa kantin, musala, dan 4 ruang kelas untuk menambah rombongan belajar.

16 Jan 2024 - 08:15
Pembangunan SMPN 7 Tahap 3 Dianggarkan 8 Miliar
Upacara siswa di SMPN 7 Kota Batu (istimewa/SJP)

Kota Batu, SJP - Setelah rampungkan pembangunan tahap 2 di SMPN 7 pada 2023 kemarin, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanhanan (DPKPP) akan kembali melanjutkan ke tahap tiga.

Tak tanggung-tanggung, pihakmya telah siapkan anggaran sebesar Rp 8 miliar untuk memberikan fasilitas berupa kantin, musala, dan 4 ruang kelas untuk menambah rombongan belajar.

"Sedang dipersiapkan tendernya dan akan segera dieksekusi ketika pemenang hasil lelang sudah didapatkan. Soalnya baik pendidik dan peserta didik saat ini memang sedang membutuhkan tempat untuk beribadah dan istirahat," kata Kepala DPKPP Bangun Yulianto Selasa (16/1/2024).

Pembangunan ini dikatakan merupakan langkah lanjutan setelah sebelumnya pihak Pemkot telah melakukan pembangunan berupa 3 ruang kelas baru, gedung laboratorium, dan lapangan basket.

"Kami berharap dengan adanya pembangunan ini maka kedepannya Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) bisa berjalan maksimal dan menambah kenyamanan kepada warga sekolah," pungkasnya. (*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow