PAC PAN se-Kota Malang Deklarasikan Usung Kak Fai Maju N-2 di Pilkada 2024

Munculnya Fairouz Huda menarik perhatian publik lantaran aliran dukungan terus berdatangan meski saat ini sedang dalam misi agar dapat mengantongi tiket rekom untuk turut maju dalam bursa Pilkada Kota Malang

01 Jun 2024 - 10:15
PAC PAN se-Kota Malang Deklarasikan Usung Kak Fai Maju N-2 di Pilkada 2024
Perwakilan kader PAN se-Kota Malang deklarasikan Dukungan ke Kak Fai. (Toski/SJP).

Kota Malang, SJP - Tokoh pemuda Kota Malang, Fairouz Huda memastikan bakal maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang sebagai Calon Wakil Wali Kota Malang atau N-2.

Munculnya Fairouz Huda atau akrab disapa Kak Fai ini tampaknya menarik perhatian publik, lantaran aliran dukungan terus berdatangan, meski saat ini sedang dalam misi agar dapat mengantongi tiket rekom untuk turut maju dalam bursa Pilkada Kota Malang.  

Setelah mendapat aliran dukungan dari sejumlah kalangan santri, terbaru Kak Fai mendapat dukungan dari Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Amanat Nasional (PAN) se-Kota Malang. Dukungan itu juga dideklarasikan pada Jumat (31/5) malam.

"Alhamdulillah dapat apresiasi dari Kak terkait rencana Kak Fai mencalonkan diri menjadi wakil wal Ikota Malang. Kita semua dari cabang PAN Kota Malang berharap untuk mendukung Kak Fai dengan lancar," ujar Koordinator Deklarasi, Wawan Yusbiantono. 

Menurut Wawan, deklarasi dukungan ke Kak Fai ini diikuti seluruh unsur PAN se-Kota Malang, dengan harapan dapat disambut dengan partai politik (parpol) lain di Kota Malang untuk bersama mendukung Fairouz Huda. 

"Dengan dukungan ini semoga nantinya bisa terbentuk koalisi yang sejalan dan berkontribusi menjadikan Kak Fai menjadi calon wakil wali Kota Malang. Semoga apa yang direncanakan Kak Fai berjalan sukses," jelasnya. 

Dukungan tersebut juga tidak diberikan tanpa alasan. Dirinya menilai bahwa Fairouz Huda merupakan tokoh pemuda yang sesuai untuk memimpin Kota Malang. Terlebih dengan sejumlah gagasannya untuk membawa Kota Malang menjadi lebih baik. 

"Bagaimana komunikasi yang dijalin dengan kita untuk membuat Kota Malang jadi lebih baik lagi, harapannya kebijakannya bisa menyentuh seluruh lapisan masyarakat. Kebijakan apapun, seperti lapangan pekerjaan, kesejahteraan, umkm dan lain sebagainya," terangnya. 

Untuk itu, lanjut Wawan, dirinya berencana untuk melanjutkan komunikasi terkait dukungan tersebut kepada berbagai pihak. Baik di kalangan internal PAN, hingga mematangkan komunikasi dengan Fairouz Huda. 

"Ini sebagai bentuk aspirasi dari kami, tapi nanti keputusan kebih lanjut ada di tangan DPP. Kami optimistis karena Kak Fai adalah sosok tokoh muda, pengusaha. Dukungan lebih lanjut nanti kita akan komunikasikan, ini masih awal," tegasnya.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow