Oppenheimer Borong Penghargaan di Golden Globes Award ke 81

Film ini menangkan lima penghargaan termasuk kategori Drama Terbaik

08 Jan 2024 - 07:00
Oppenheimer Borong Penghargaan di Golden Globes Award ke 81
Cillian Murphy raih penghargaan sebagai Aktor Drama Terbaik di film Oppenheimer ( Collider/SJP)

California, SJP – Sesuai prediksi pengamat, film biografi Christopher Nolan, “Oppenheimer” dominasi Golden Globes ke-81.

Film ini menangkan lima penghargaan termasuk kategori Drama Terbaik.

Film ini juga menangkan sutradara terbaik untuk Christopher Nolan, aktor drama terbaik untuk Cillian Murphy, aktor pendukung terbaik untuk Robert Downey Jr.

“Poor Things” karya karya Yorgos Lanthimos kalahkan “Barbie” di kategori komedi atau musikal terbaik.

“Saya kira tidak ada salahnya untuk membuat film berdurasi tiga jam yang berdurasi panjang – yang diberi rating R – tentang salah satu perkembangan paling kelam dalam sejarah kita,” kata produser Oppenheimer, Emma Thomas, yang menerima penghargaan terakhir malam itu dan berterima kasih kepada pimpinan Universal Donna Langley.

Selain komedi atau musikal terbaik, “Poor Things” juga memenangkan penghargaan atas penampilan Emma Stone sebagai Bella, seorang wanita era Victoria.

Lily Gladstone menangkan aktris terbaik dalam film dramatis untuk “Killers of the Flower Moon” karya Martin Scorsese.

Gladstone, yang memulai pidatonya dengan berbicara dalam bahasa suku asalnya, Blackfeet Nation atau Indian.

“Ini adalah kemenangan bersejarah,” kata Gladstone yang menjadi seorang red skin atau suku asli Amerika pertama yang dapatkan penghargaan.

Daftar Peraih Penghargaan Golden Globe 81:

  • 'Oppenheimer' (Best Motion Picture, Drama)
  • Lily Gladstone (Best Performance by an Actress in a Motion Picture, Drama)
  • 'Poor Things' (Best Picture, Musical or Comedy)
  • Paul Giamatti (Best Performance by a Male Actor in a Motion Picture, Musical or Comedy) untuk film The Holdovers
  • 'Succession' – HBO (Best Television Series, Drama)
  • Sarah Snook – Succession (Best Performance by a Female Actor in a Television Series, Drama)
  • 'The Bear' – FX (Best Television Series, Musical or Comedy)
  • 'Barbie'(Cinematic and Box Office Achievement)
  • 'What Was I Made For?' ('Barbie') by Billie Eilish and Finneas (Best Original Song, Motion Picture)
  • Ludwig Göransson (Best Original Score, Motion Picture untuk 'Oppenheimer')
  • Cillian Murphy (Best Performance by an Actor in a Motion Picture, Drama untuk peran sebagai J. Robert Oppenheimer di 'Oppenheimer')
  • Emma Stone (Best Performance by an Actress in a Motion Picture, Musical or Comedy untuk peran sebagai Bella Baxter di 'Poor Things')
  • Christopher Nolan (Best Director, Motion Picture untuk 'Oppenheimer')
  • 'The Boy and the Heron' (Best Motion Picture, Animated)
  • Jieran Culkin (Best Performance by an Actor in a Television Series, Drama untuk peran sebagai Roman Roy di 'Succession')
  • Ayo Edebiri (Best Actress in a TV Series, Musical or Comedy untuk peran sebagai Sydney di film 'The Bear')
  • Jeremy Allen White (Best Actor in a TV Series, Musical or Comedy untuk perannya sebagai Carmy di 'The Bear')
  • Justine Triet dan Arthur Harari (Best Screenplay, Motion Picture untuk 'Anatomy of a Fall')
  • Matthew Macfadyen (Best Supporting Actor, Television untuk peran Tom di 'Succession')
  • Elizabeth Debicki (Best Supporting Actress, Television untuk peran sebagai Putri Diana di 'The Crown')
  • Robert Downey Jr. (Best Supporting Actor, Motion Picture untuk perannya sebagai Lewis Strauss di 'Oppenheimer')
  • Da’Vine Joy Randolph (Best Supporting Actress, Motion Picture untuk perannya sebagai Mary Lamb di 'The Holdovers' (**)

sumber: variety

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow