Gelar Festival Film, KPK Tanamkan Jiwa Anti Rasuah Lewat Cinema

KPK sendiri melalui Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat menggelar acara nonton bersama dengan menghadirkan film-film yang menjuarai kompetisi ACFFEST.

22 Jun 2024 - 12:00
Gelar Festival Film, KPK Tanamkan Jiwa Anti Rasuah Lewat Cinema
Kepala Sekretariat Kedeputian Bidang Pendidikan KPK Guntur Kusmeiyano bersama Alfian Alfarisi - Finalis Ide Cerita ACFFEST 2022 (Ist/SJP)

Kota Malang, SJP - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar festival film anti korupsi Anti-Corruption Film Festival (ACFFEST). KPK ingin menanamkan jiwa anti rasuah di kalangan generasi muda lewat cinema.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Sekretariat Kedeputian Bidang Pendidikan KPK Guntur Kusmeiyano.

Bahwa diyakini edukasi melalui film lebih menyentuh ke masyarakat serta sebagai upaya mendidik tiap warga negara untuk menghindari perilaku korup. 

"Kami ingin memberantas korupsi lewat seni," ungkap Guntur, Jum'at (21/06). 

KPK sendiri melalui Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat menggelar acara nonton bersama dengan menghadirkan film-film yang menjuarai kompetisi ACFFEST. 

Dalam kesempatan ini ratusan siswa dari berbagai sekolah diajak nonton bareng di studio Cinepolis, Malang Town Square. Nampak hadir, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur yang juga PJ Walikota Batu, Aries Agung Paewai.

Guntur menambahkan, jika acara ini sebagai ikhtiar untuk membumikan nilai-nilai anti korupsi. Serta sebagai upaya untuk melawan segala macam bentuk kecurangan.(0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow