Lab Komputer SMPN 3 Probolinggo Jadi Amukan Si Jago Merah

Kerugian akibat kebakaran tersebut diperkirakan capai ratusan juta rupiah

28 Nov 2023 - 12:25
Lab Komputer SMPN 3 Probolinggo Jadi Amukan Si Jago Merah
Api sufah dipadamkan di gedung SMPN 3 Probolinggo (foto : Rahmad Soleh/SJP)

Kota Probolinggo, SJP - Kebakaran hebat terjadi di SMPN 3, jalan Hayam Wuruk, Kelurahan Jati, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo

Laboratorium komputer jadi amukan si jago merah. 

Berdasarkan pantauan suarajatimpost, kebakaran tersebut persisnya terjadi sekira pukul 15.50 dimana saat itu sudah terlihat kepulan asap dari luar sekolah. 

Ruang laboratorium komputer berada di sisi selatan namun tidak berada persis di samping kelas pelajar. 

Kebakaran ini juga membuat heboh warga sekitar, sebab kebakaran ini selain pertama kali terjadi juga tak jauh dari pemukiman warga. 

Bahkan sejumlah video kebakaran di SMPN 3 itu, tersebar di media sosial baik Facebook maupun Whatsapp. 

Salah satu warga sekitar, Roni mengaku jika ia mendengar warga yang teriak ada kebakaran di SMPN 3. 

"Karena ramai saya pun datang ke lokasi, ternyata benar kebakaran. Banyak warga datang untuk ikut memadamkan, " ucapnya singkat. 

Pihak sekolah pun langsung meminta pertolongan termasuk pada pemadam kebakaran Kota Probolinggo. 

"Kalau kebakaran terjadi sejak sore hari, yaitu terjadi di ruangan laboratorium komputer, " kata Kepsek SMPN 3 Kota Probolinggo, Sumantri. 

Sumantri menjelaskan, kebakaran tersebut ia belum bisa memastikan kondisi komputer pihak sekolah juga belum berani mendekat. 

"Kita belum tahu ya kondisi komputer bagaimana, karena kita juga belum berani mendekat, " tambahnya. 

Hanya saja, ia juga belum bisa pastikan apa penyebab kebakaran baik karena korsleting listrik atau faktor lain. 

Kebakaran tersebut juga membuat setidaknya dua mobil damkar diterjunkan.

Hingga petang kebakaran berhasil dijinakkan namun butuh proses pendinginan. 

Kebakaran tersebut juga merembet ke ruangan UKS yang berada di sisi samping laboratorium komputer.

Kerugian akibat kebakaran di SMPN 3 tersebut mencapai ratusan juta rupiah. (*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow