Korban Luka dan Kerusakan Akibat Gempa Bumi M 6.0 SR Jatim
Gempa bumi Tuban, berkekuatan 6.0 SR pada tanggal, 22 Maret 2024 dengan rentang waktu gempa sekira pukul 11:22:45 WIB, Lintang 5.74 LS, Bujur (112.32) BT tingkat kedalaman 10 Km,dinyatakan gempa tidak berpotensi Tsunami sumber lokasi di 132 km Timur Laut Tuban.
Surabaya, SJP - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Timur, Gatot Soebroto sampaikan perkembangan kejadian pada hari Jum'at, 22 Maret 2023 pukul 17.00 WIB, terkait kejadian gempa Bumi - 132 km Timur Laut Tuban (Update) skala MMI (Modified Mercalli Intensity) digunakan untuk mengukur intensitas gempa bumi yang dirasakan manusia.
Ia menjelaskan, gempa bumi Tuban, berkekuatan 6.0 SR pada tanggal, 22 Maret 2024 dengan rentang waktu gempa sekira pukul 11:22:45 WIB, Lintang 5.74 LS, Bujur (112.32) BT tingkat kedalaman 10 Km,dinyatakan gempa tidak berpotensi Tsunami sumber lokasi di 132 km Timur Laut Tuban.
Disebutkan, telah terjadi gempa susulan yang berdurasi selama ±30 detik dengan data seperti berikut,
Kekuatan : 6.5 SR
Tanggal : 22-Maret-2024
Waktu Gempa : 15:52:58 WIB
Lintang : 5.76 LS
Bujur : 112.33 BT
Kedalaman : 10 Km
(Gempa tidak berpotensi Tsunami).
"Hingga saat ini telah terjadi gempa susulan sebanyak 32 kali," terangnya.
Selanjutnya, berdasarkan pantauan dan data dihimpun BPBD Provinsi Jatim sebagai berikut;
Gempa dirasakan Kab./Kota antara lain:
Dirasakan III - IV MMI (Pulau Bawean, Kab. Gresik).
Kemudian, dirasakan III MMI yakni Kota Surabaya, Kabupaten Tuban dan
Kabupaten Gresik. Berikutnya dirasakan II - III MMI diantaranya:
-Kab. Sidoarjo
-Kab. Blitar
-Kota Blitar
-Kab. Madiun
-Kota Madiun
-Kab. Bojonegoro
-Kab. Malang
-Kota Malang
-Kab. Tulungagung
-Kab. Trenggalek
-Kab. Nganjuk
-Kab. Pasuruan
-Kab. Lamongan
-Kab. Jombang
-Kab. Mojokerto
-Kota Mojokerto
Lalu menyusul juga dirasakan II MMI di wilayah berikut
-Kab. Pacitan
-Kab. Bangkalan
-Kab. Pamekasan
-Kab. Sampang
-Kab. Sumenep
-Kab. Ngawi
-Kab. Probolinggo
-Kota Batu
Dan dirasakan I MMI adalah Kota Kediri. Sebagai informasi keterangan sebutan istilah disampaikan:
a) II MMI
Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
b) III MMI
Getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
c) IV MMI
Dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela/pintu berderik dan dinding berbunyi.
d) V MMI
Getaran dirasakan oleh hampir semua penduduk, orang banyak terbangun, gerabah pecah, barang-barang terpelanting, tiang-tiang dan barang besar tampak bergoyang, bandul lonceng dapat berhenti.
Sedangkan data korban diketahui, luka ringan: 2 jiwa (+),
1) Nama: Hasi'ah (P/71)
Alamat: Ds. Tambak, Kec. Tambak, Kab. Gresik. Keterangan: Sobek dibagian kepala tertimpa genting roboh
2) Nama: Mohayaroh (P/28)
Alamat: Tanah Merah 2-B/7-B, Rt/Rw : 003/004, Kel. Tanah Kali Kedinding, Kec. Kenjeran, Kota Surabaya
Keterangan: Luka dibagian kaki tertimpa material.
Sementara itu, juga disampaikan dampak di wilayah Kabupaten Gresik seperti:
1) Kec. Sangkapura
a. Ds. Sungairujing
-Sekolah: 1 unit (SMAN 1 Sangkapura)
-Kantor Desa: 1 unit (Kantor Desa Sungairujing) (+)
b. Ds. Kotakusuma
-Sekolah: 1 unit (SD Muhammadiyah 1)
c. Ds. Dekatagung
-Rumah rusak ringan: 2 unit
d. Ds. Sangkapura (+)
-Ponpes: 1 unit
2) Kec. Tambak
a. Ds. Telukjatidawang
-Rumah rusak ringan: 3 unit
b. Ds. Kelompanggubug
-Rumah rusak ringan: 1 unit
Kabupaten Tuban:
1) Ds. Glagah, Kec. Soko
-Rumah rusak berat: 1 unit
2) Ds. Sidokumpul, Kec. Bangilan (+)
-Rumah rusak sedang: 1 unit
3) Ds. Ngadirejo, Kec. Rengel (+)
-Rumah rusak ringan: 1 unit
4) Ds. Klampok, Kec. Semanding
-Rumah rusak berat: 1 unit (+)
• Kota Surabaya:
1) Jl. Tambak Rejo No.45-47, Ds. Tambakrejo, Kec. Simokerto
-Rumah sakit: 1 unit (RSUD M. Soewandhie)
2) Ds. Mulyorejo, Kec. Mulyorejo (+)
-Rumah sakit: 1 unit (RS Unair)
Total Dampak Kerusakan:
-Rumah rusak ringan: 7 unit (+)
-Rumah rusak sedang: 1 unit (+)
-Rumah rusak berat: 1 unit
-Sekolah: 2 unit
-Rumah sakit: 2 unit (+)
-Ponpes: 1 unit (+)
-Kantor Desa: 1 unit (+)
Upaya tindakan lanjut, lanjut Gatot saat ini pihak Pusdalops PB BPBD Prov. Jatim melanjutkan koordinasi dengan Agen Bencana serta Pusdalops PB BPBD Kab./Kota terkait.
"Pusdalops PB BPBD Prov. Jatim berkoordinasi dengan Pusat Krisis Kesehaatan Regional Jawa Timur," ulasnya.
Gatot juga kerahkan agen bencana dan BPBD Kab./Kota yang terdampak melanjutkan assessment pada wilayah masing-masing.
"Agen Bencana dan BPBD Kab./Kota yang terdampak melanjutkan menghimbau warga untuk tetap waspada dan berkoordinasi dengan BPBD Prov. Jatim," pungkasnya.(**)
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?