KONI Batu Ajukan 12 Venue Demi Kerek Perekonomian Masyarakat Batu

KONI Batu mengajukan 12 venue kepada KONI Jatim dan diharapkan untuk mendapatkan persetujuan mengingat event bergengsi dengan kelas provinsi mampu mengerek perekonomian masyarakat Batu.

19 Apr 2024 - 07:00
KONI Batu Ajukan 12 Venue Demi Kerek Perekonomian Masyarakat Batu
KONI Batu saat melakukan rapat dengan KONI Jatim dalam pengajuan 12 venue (Istimewa/Humas/SJP)

Kota Batu, SJP - Mendapatkan kunjungan KONI Jatim ke Kota Batu, Ketum KONI Jatim M Nabil di Kota Batu pada Jumat (19/4/2014) Ketum KONI Kota Batu Sentot Ari Wahyudi menegaskan bahwa pihaknya telah mengajukan 12 venue yang akan digunakan untuk Porprov 2025 mendatang.

"Beberapa venue sudah kita ajukan, seperti Gunung Banyak untuk Paralayang, tenis meja di GOR Ganesha, Tarung Derajat di Hotel Ciptaningati, gulat dan anggar di Gor Gajahmada, Bridge di Hotel Selecta, tinju di halaman Balai Kota Among Tani, MMA di Pasar Among Tani, E-Spot di Lippo Plasa, Sepak Bola dan Gate Ball di Kusuma Agrowisata, Arung Jeram di Dadaprejo dan Downhill di Toyomerto," ujarnya.

Ia berharap pengajuan ini bisa diakomodir KONI Jatim, bahkan ia optimis lebih dari 12 venue yang akan disetujui, karena ini akan berdampak pada perekonomian masyarakat.

Terlebih Sentot juga menilai event bergengsi berskala provinsi ini dianggap cukup menguntungkan Kota Batu termasuk masyarakatnya yang dapat memanfaatkan UMKM miliknya terutama di sektor oleh-oleh.

"Sehingga setelah atlet bertanding mereka bisa melakukan refreshing dengan berkunjung ke tempat wisata disini serta membeli oleh-oleh untuk dibawa kembali ke kota mereka (atlet.red) masing-masing," imbuhnya.

Sementara itu Chori menjelaskan bahwa Kota Batu sudah memiliki insfrastruktur yang siap untuk menyelenggarakan even bergengsi ini. "Kita punya segala tingkatan hotel, penginapan hingga homestay, termasuk kulinernya. Bersama KONI Batu, kita siap mensukseskan acara ini," pungkasnya. (*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow