Kejar Target, Pemasangan 1.729 Titik PJU Rampung Bulan Depan
Pemasangan lampu hingga di gang gang kecil tiap wilayah kelurahan ini adalah untuk menciptakan serta mendukung keamanan lingkungan.
Kota Madiun, SJP - Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun targetkan pemasangan 1.729 titik lampu penerangan jalan umum (PJU) tahun 2023 ini, tuntas bulan Desember 2023.
Ribuan titik PJU ini bukan yang ada di jalan jalan protokol maupun di pedestrian (trotoar jalan) tetapi di jalan atau gang yang berada di lingkungan warga.
"Sampai dengan saat ini, progresnya sudah sekitar 80 persen secara keseluruhan,’’ kata Kepala Bidang Perencanaan Infrastruktur, Kewilayahan, Perekonomian dan Sumber Daya Alam, Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapedalitbangda) Kota Madiun, Mas Kahono Pekik Hari Prasetiyo, Selasa (14/11/2023).
Dikatakan, dari 1.729 titik PJU itu, tersebar di 3 wilayah kecamatan di Kota Madiun.
Diantaranya wilayah Kecamatan Taman 366 titik, Kecamatan Manguharjo 395 titik, dan Kecamatan Kartoharjo sebanyak 968 titik.
"Untuk kecamatan Taman progresnya sudah sekitar 79 persen, Manguharjo 72 persen dan Kartoharjo sekitar 81 persen," lanjutnya.
Sementara itu, dengan adanya pemasangan lampu hingga di gang gang kecil tiap wilayah kelurahan ini, diharapkan dapat menciptakan serta mendukung keamanan lingkungan.
"Di kelurahan kami totalnya ada 49 titik. Untuk pemasangan tiangnya sudah semua. Ini tinggal instalasi kelistrikannya. Tentu kalau lingkungan terang, bisa menciptakan rasa aman di lingkungan masyarakat," terang Lurah Pangonganan, Kecamatan Manguharjo Kota Madiun, Eva Anjarika Rahmawati.
Adapun penentuan titik pemasangan lampu PJU ini, merupakan usulan sekaligus berdasar survei dari petugas kelurahan.(*)
editor: trisukma
What's Your Reaction?