Hujan Lebat Akibatkan Beberapa Wilayah Kota Malang Banjir
Beberapa wilayah yang tergenang banjir berada di Jalan Mayjend Panjaitan, Jalan Raya Sulfat, Basement Malang Town Square (Matos), Jalan Galunggung, Perumahan Sigura-gura Residence, Kecamatan Sukun.
Kota Malang, SJP - Cuaca hujan dengan intensitas lebat terjadi di wilayah Kota Malang, Sabtu (25/11/2023). Alhasil, sejumlah titik tergenang banjir seperti di jalan raya hingga basement salah satu pusat perbelanjaan.
Beberapa wilayah yang tergenang banjir berada di Jalan Mayjend Panjaitan, Jalan Raya Sulfat, Basement Malang Town Square (Matos), Jalan Galunggung, Perumahan Sigura-gura Residence, Kecamatan Sukun.
Lurah Gadingkasri, Rendra, membenarkan adanya genangan banjir yang berada di Jalan Galunggung serta Perumahan Sigura-gura Residence.
"Untuk banjirnya tadi menjelang waktu sholat Maghrib sudah surut. Jalan pun sudah bisa dilalui warga. Kalau di perumahan juga surut, tadi sampai pinggang orang dewasa," ujarnya.
Sementara, salah satu unggahan video di media sosial menunjukkan adanya genangan banjir di kawasan basement Matos, Kecamatan Klojen.
Dalam video tersebut menunjukkan aktivitas orang dengan genangan banjir setinggi telapak kaki orang dewasa, dan juga beberapa petugas tengah memasang dilarang melintas agar warga terhindar dari genangan banjir tersebut.
Hingga berita ini ditulis, pihak dari BPBD Kota Malang belum memberikan tanggapan terkait kejadian tersebut, karena tengah menginventarisasi beberapa titik yang alami genangan banjir. (*)
editor: trisukma
What's Your Reaction?