Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Kantor Dishub Gresik

Mobil Daihatsu Ayla tahun 2014 milik warga bernama Efendi alami kerusakan cukup parah di area sisi pintu pengemudi hingga pintu belakang dan bagasi

10 Jan 2024 - 00:45
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Kantor Dishub Gresik
Mobil putih di area perkantoran Dishub Gresik tertimpa pohon tumbang(SJP)

Kabupaten Gresik, SJP – Hujan deras disertai angin kencang landa sebagian wilayah Kabupaten Gresik pada Selasa (9/1/2024) sekira Pukul 16.00 WIB.

Akibatnya, sebuah pohon tumbang dan timpa mobil di area perkantoran Dinas Perhubungan (Dishub) Gresik.

Kronologi bermula saat Efendi (42) warga Desa Mojosari Mojokerto memarkir mobil Daihatsu Ayla miliknya di area parkir perkantoran Dishub Gresik karena ia sedang bertamu ke kantor Komnas PPLH Gresik yang memang berada di area perkantoran tersebut.

Efendi memarkir mobil pribadinya tersebut sejak 14.00 WIB, saat kondisi cuaca di area perkantoran Dishub terlihat masih terang dan normal.

Tiba-tiba 2 jam kemudian, hujan disertai angin kencang muncul di area tersebut hingga membuat pohon besar tumbang dan menimpa mobil miliknya yang berada dekat dengan pohon.

Mobil Daihatsu Ayla tahun 2014 milik Efendi itu pun mengalami kerusakan cukup parah di area sisi pintu pengemudi hingga pintu belakang dan bagasi.

Atas peristiwa tersebut, Efendi mengalami kerugian material akibat rusaknya kendaraan pribadi miliknya ditaksir mencapai jutaan.

Pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik yang menerima laporan dari warga masyarakat dengan cepat merespon dengan menerjunkan tim untuk melakukan pemotongan pohon tumbang tersebut agar kendaraan tersebut bisa segera dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

Melihat hal tersebut, pihak dari Dinas Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik meminta pemilik kendaraan agar membuat laporan ke Dinas BPBD.

Kemudian pihak Dinas Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik meminta pemilik kendaraan agar membuat laporan ke Dinas BPBD terkait kerusakan kendaraannya.

Kepala Bidang Kedaruratan Dinas BPBD Kabupaten Gresik Driatmiko menghimbau agar masyarakat selalu waspada dan hati-hati dalam beraktifitas di musim penghujan.

"Kita harapkan masyarakat waspada menghadapi musim penghujan. Dan selalu berhati-hati dalam beraktifitas," jelas Driatmiko.(*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow