Event Jatimphoria HUT ke-79 Jawa Timur, LSM MAKI Ikut Meriahkan Dengan Seribu Porsi Bakso

Dalam acara tersebut, Lembaga Swadaya Masyarakat Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (LSM MAKI) ikut meriahkan dengan menyediakan 1.000 porsi bakso yang dibagikan pada masyarakat.

12 Oct 2024 - 17:31
Event Jatimphoria HUT ke-79 Jawa Timur, LSM MAKI Ikut Meriahkan Dengan Seribu Porsi Bakso
LSM Maki saat memeriahkan event jatimphoria dengan menyediakan 1000 porsi bakso (foto isbi/sjp)

Kabupaten Pasuruan, SJP — Jatimphoria hadir untuk menghibur masyarakat dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Provinsi Jawa Timur, yang digelar penuh euforia ini pada Sabtu (12/10/2024) di Taman Candra Wilwatikta, Pandaan.

Acara ini menjadi salah satu perayaan terbesar tahun ini dengan menampilkan berbagai hiburan dan kuliner khas Jawa Timur yang memanjakan masyarakat.

Jatimphoria dalam rangka HUT ke-79 Jawa Timur ini mengusung tema "Datang dan Rasakan Euforianya". Acara ini dibuka mulai pukul 15.00 WIB.

Salah satu daya tarik utama dari Jatimphoria adalah 10.000 porsi kuliner khas Jawa Timur yang akan disajikan secara gratis. Ini adalah kesempatan langka bagi pengunjung untuk mencicipi berbagai makanan lezat dari daerah ini tanpa biaya.

Dalam acara tersebut, Lembaga Swadaya Masyarakat Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (LSM MAKI) ikut meriahkan dengan menyediakan 1.000 porsi bakso yang dibagikan pada masyarakat yang ikut hadir dalam acara event tahunan yang diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Propinsi Jawa Timur

Ketua Umum Jatim LSM MAKI, Heru Sattriyo saat ditemui mengatakan, dirinya bersama lembaganya hanya ikut berpartisipasi memeriahkan hari jadi Propinsi Jawa Timur ke 79, dengan memberikan 1.000 porsi bakso

"Kami disini ikut partisipasi memeriahkan hari jadi Propinsi Jawa Timur ke 79, melalui MAKI food menyediakan 1.000 porsi bakso untuk masyarakat yang datang ke event tahunan ini," katanya. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow