Cak Fattah Siap Mendaftar ke KPU Jombang Diantar Puluhan Paguyuban

Fattah bakal diantar oleh puluhan paguyuban untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhir Agustus 2024 nanti.

06 Aug 2024 - 16:30
Cak Fattah Siap Mendaftar ke KPU Jombang Diantar Puluhan Paguyuban
Rapat Persiapan Anggota Paguyuban bersama Joko Fattah Rochim atau Cak Fattah mendaftar ke KPU Jombang. (Fredi/SJP)

Kabupaten Jombang, SJP - Calon Independen Bupati Jombang Joko Fattah Rochim nampak serius menanggapi dukungan dari kalangan paguyuban di Jombang. Fattah bakal diantar oleh puluhan paguyuban untuk mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhir Agustus 2024 nanti. 

Rencana pendaftaran disampaikan langsung oleh pengurus Forum Rembug Masyarakat Jombang (FRMJ) M Roful, di sela rapat koordinasi anggota paguyuban di bawah naungan FRMJ. 

"Iya, nanti akhir Agustus akan mendaftar ke KPU Jombang," kata Roful kepada wartawan, Selasa (6/8/2024). 

Cak Fattah akrab disapa, akan didampingi oleh semua anggota dari puluhan paguyuban di bawah koordinasi FRMJ. Setidaknya akan ada ratusan anggota dari 14 paguyuban yang sudah menyatakan bersedia mengantar Cak Fattah ke KPU Jombang. 

"Sekalian bawa jaranan, becak bermotor untuk mendaftar ke KPU," ujar Roful. 

Roful merinci 14 Paguyuban yang akan turut serta, yakni Paguyuban PKL Taman Mojoagung, PKL Bambu Runcing, PKL Pasar Depan Mojoagung, PKL area RSUD, PKL Guyub Rukun Kesamben, PKL Kebon Rojo, PKL Jombang Kuliner, PKL Flyover Peterongan, Paguyupan mobil elf, Paguyupan Pasomah, Paguyuban PKJJ, Paguyuban Bentor, Paguyuban Sepur Kelinci, dan Paguyuban Parkir Taman Mojoagung. 

Sebelumnya, dorongan dari anggota menjadi Calon Bupati Independen pada gelaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 Kabupaten Jombang, membuat Ketua Serikat Pedagang Kaki Lima (Sepekal) Jombang Joko Fattah Rochim meminta restu kepada para penasehat organisasi. 

Hal tersebut disampaikan Joko Fattah Rochim usai bertemu langsung dengan dua orang penasehat Sepekal H Warsubi dan Agung Wicaksono, Minggu (4/8/2024) kemarin. 

"Iya saya kemarin menghadap kepada penasehat Sepekal untuk pamitan maju calon Kepala Daerah Independen Pilkada Jombang 2024," tandas Fattah. (*) 

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow