9.129 KPM di Kota Batu Digelontor Bantuan Pangan Beras CPP Tahap Dua

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai menegaskan pendistribusian tersebut dilakukan secara bertahap di seluruh tiga kecamatan yabg ada di Kota Batu yakni pada Kecamatan Junrejo kemudian dilanjutkan pada Rabu (29/5/2024) besok di Kecamatan Batu dan terakhir pada Kamis (30/5/2024) di Kecamatan Bumiaji.

28 May 2024 - 16:45
9.129 KPM di Kota Batu Digelontor Bantuan Pangan Beras CPP Tahap Dua
Peninjauan Pj Walikota Batu Aries Agung Paewai pada program beras CPP tahap dua (Istimewa/Humas/SJP)

Kota Batu, SJP - Program bantuan pangan beras berkualitas medium Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahap dua dari pemerintah pusat digelontorkan pada 9.129 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kota Batu dengan total 10 kilogram, pada Selasa (28/5/2024).

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai menegaskan, pendistribusian tersebut dilakukan secara bertahap di seluruh tiga kecamatan yabg ada di Kota Batu. Yakni pada Kecamatan Junrejo kemudian dilanjutkan pada Rabu (29/5/2024) besok di Kecamatan Batu dan terakhir pada Kamis (30/5/2024) di Kecamatan Bumiaji.

"Tadi kami melakukan peninjauan di Balai Desa Mojorejo dan Balai Desa Torongrejo. Bantuan yang diberikan tentunya tepat sasaran dengan berdasarkan data dari pemerintah pusat, dan sesuai dengan by name dan by address," paparnya.

Program ini dikatakan akan digelontorkan hingga KPM merasa mampu dan ketika sudah keluar maka akan digantikan ke KPM yang lainnya. Karena program tersebut dimaksudkan untuk meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. 

Meski begitu, Pemkot Batu siap memberikan bantuan beras kepada warganya apabila bantuan dari pemerintah pusat masih kurang. Hal ini dikarenakan juga bisa mengantisipasi terjadinya lonjakan inflasi. 

"Mudah-mudahan tahun depan masih ada lagi. Ya kalau masih kurang kita akan membackup melalui APBD karena program yang bagus ini harus berkesinambungan," imbuhnya.

Terlebih sebelumnya Pemkot Batu beberapa waktu yang lalu juga menggencarkan kegiatan Pasar Murah di setiap kecamatan guna menekan inflasi yang dipengaruhi oleh kenaikan harga beberapa kebutuhan pokok. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow