2.698,76 Hektar Kawasan Kota Batu Rawan Bencana Banjir

Ribuan hektar lahan tersebut terbagi dari 3 kecamatan yang ada dan beberapa desa yang mendapatkan sorotan lebih diantaranya di Kecamatan Batu ada Desa Pesanggrahan, Desa Sidomulyo, Sumberejo, Ngaglik dan Temas. Di Kecamatan Bumiaji ada Desa Pandanrejo dan Punten. Sementara di Kecamatan Junrejo ada desa Junrejo, Mojorejo, Tlekung, Pendem dan Dadaprejo.

02 Feb 2024 - 10:30
2.698,76 Hektar Kawasan Kota Batu Rawan Bencana Banjir
Kawasan yang berpotensi terjadi bencana banjir di Desa Bumiaji (Dokumen/arul/SJP)

Kota Batu, SJP - Di puncak musim penghujan, BPBD Kota Batu mengkaji potensi banjir bandang mengancam 2.698,75 hektar kawasan Kota Batu dengan bencana level tinggi.

Ribuan hektar lahan tersebut terbagi dari 3 kecamatan yang ada dan beberapa desa yang mendapatkan sorotan lebih.

Diantaranya di Kecamatan Batu ada Desa Pesanggrahan, Desa Sidomulyo, Sumberejo, Ngaglik dan Temas. 

Sedangkan di Kecamatan Bumiaji ada Desa Pandanrejo dan Punten dan di Kecamatan Junrejo ada desa Junrejo, Mojorejo, Tlekung, Pendem dan Dadaprejo.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu Agung Sedayu membenarkan hal tersebut ketika dikonfirmasi pada Jumat (2/2/2024)

''Jika tidak dimitigasi dengan baik, maka akan terjadi korban jiwa maupun materi,'' ungkapnya.

Oleh sebab itu, kesiapsiagaan perlu ditingkatkan oleh seluruh masyarakat, baik pelaku usaha, pelaku wisata dan lain-lain.

Sedangkan dari BPBD Kota Batu sendiri telah mewacanakan membuat alat Automatic Weather Station (AWS) untuk mendeteksi ancaman banjir bandang, dengan menggandeng salah satu perguruan tinggi negeri di Kota Malang.

"Alat tersebut nantinya dapat difungsikan dalam mengukur ketinggian muka air di bagian hulu. Jika air di hulu sudah mencapai batas tertentu, maka akan memunculkan notifikasi bahaya yang akan diterima di daerah hilir," pungkasnya. (*)

editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow