2 Kali Seminggu, Ini Jadwal Penerbangan Citilink di Bandara Dhoho Kediri
Usai mendarat perdana di Bandara Dhoho Kediri, Citilink akan kembali melayani penerbangan setiap dua kali seminggu. Penerbangan dijadwalkan pada Selasa dan Sabtu dengan rute Jakarta PP.
Kota Kediri, SJP - Menjadi maskapai penerbangan pertama yang mendarat di Bandara Dhoho Kediri, Citilink akan kembali melayani penerbangan dua kali seminggu. Penerbangan dijadwalkan setiap Selasa dan Sabtu dengan rute Jakarta PP.
Secara rinci, pada hari Selasa, jadwal penerbangan dari Jakarta akan berangkat pukul 08.40 WIB dengan jarak tempuh 90 menit. Sementara dari Kediri pemberangkatan akan dilakukan pukul 10.50 WIB dengan waktu yang sama.
Kemudian di hari Sabtu, penerbangan pertama dari Jakarta akan berangkat pada pukul 05.50 dengan jarak tempuh 90 menit. Lalu dari Kediri akan berangkat pukul 08.00 WIB dengan waktu yang sama.
Direktur Utama Citilink Indonesia Dewa Kadek Rai memastikan, nantinya maskapai dengan warna identik hijau itu akan melakukan penerbangan setiap hari. Bahkan diharapkan bisa dua kali sehari.
“Tahap awal ini kami melayani penerbangan dua kali seminggu, namun demikian nanti kita harapkan bisa melayani penerbangan ini setiap hari bahkan lebih dari satu kali sehari, mudah-mudahan,” kata Dewa pada acara pembukaan Bandara Dhoho Kediri, Jumat (5/42024).
Bagi Dewa, Bandara Dhoho Kediri merupakan refleksi usaha dari semua pihak yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat Jawa Timur, khususnya Kediri dan sekitarnya.
“Diharapkan terjadi peningkatan pertumbuhan ekonomi, yang nantinya bisa meningkatkan kesehjateraan masyarakat Kediri dan sekitarnya,” tandasnya.
Maskapai nasional Citilink dengan kode penerbangan QG 752 dari Bandara Soekarno Hatta telah melakukan pendaratan perdana di Bandara Internasional Dhoho Kediri. Pesawat tersebut mendarat mulus pada pukul 09.40 WIB dan disambut dengan prosesi water salute.(*)
editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?