Trashformers Ala Mahasiswa HI UMM, Sulap Sampah Jadi Pupuk Kompos

Beberapa mahasiswa dari jurusan Hubungan Internasional Kelompok 17 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengadakan gerakan mengelola sampah low-value (Trashformers).

15 Jan 2024 - 14:15
Trashformers Ala Mahasiswa HI UMM, Sulap Sampah Jadi Pupuk Kompos
Beberapa mahasiswa kelompok Trashformers UMM saat mempraktekkan cara pengelolaan sampah rumah menjadi pupuk kompos bersama para warga Desa Langlang, Kecamatan Singosari, Senin (15/01/2024)

Kabupaten Malang, SJP - Lingkungan alam saat ini mulai berubah, sejak produksi plastik yang tak diolah secara baik, hingga pencemaran udara imbas adanya limbah pabrik dibuang ke sungai.

Untuk itu, beberapa mahasiswa dari jurusan Hubungan Internasional Kelompok 17 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengadakan gerakan mengelola sampah low-value (Trashformers).

Kegiatan itu berlangsung di Desa Langlang, Kecamatan Singosari, dengan melibatkan masyarakat sekitar untuk mendapatkan edukasi, serta praktek mengelola sampah low-value menjadi bernilai ekonomis, khususnya melalui pengolahan limbah organik rumah tangga menjadi pupuk kompos.

Ihsanul Abyaz Deni selaku ketua kelompok Trashformers mengatakan, gerakan sosial ini sejalan dengan nilai-nilai Muhammadiyah yang mendorong untuk berkontribusi positif dalam masyarakat.

"Tujuannya, agar masyarakat lebih aware dengan kebersihan lingkungan, dan mampu memberikan dampak positif untuk membuat kebiasaan baru di masyarakat dengan mendaur ulang sampah low-value menjadi sesuatu yang bernilai ekonomis," ujarnya, Senin (15/1/2024).

Ihsanul menjelaskan, kegiatan tersebut berkolaborasi dengan aktivis lingkungan dari Worca, dengan mengisi workshop edukasi lingkungan dan pengelolaan sampah rumah.

"Kemudian, kita juga mengajak para warga untuk melakukan pembuatan sekaligus mengimplementasikan pupuk kompos dengan mengelola sampah organik menjadi pupuk yang berguna untuk pertanian," tuturnya.

Ihsanul berharap, gerakan sosial ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat desa lainnya untuk aktif dalam mengelola sampah dan menciptakan nilai ekonomis dari limbah.

"Kita juga berharap, dapat menciptakan perubahan positif dalam pengelolaan sampah di Desa Langlang, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan memanfaatkan sampah secara berkelanjutan," pungkasnya. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow