Ribuan Santri Ponpes Gadingmangu Jombang Mulai Mudik Lebaran 2024, Berikut Tujuannya!

Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Gadingmangu, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang mulai menjalankan mudik Lebaran 2024.

30 Mar 2024 - 05:45
Ribuan Santri Ponpes Gadingmangu Jombang Mulai Mudik Lebaran 2024, Berikut Tujuannya!
Santri Ponpes Gadingmangu Perak, Jombang menunggu pemberangkatan Mudik Lebaran 2024. (Fredi/SJP)

Kabupaten Jombang, SJP - Santri Pondok Pesantren (Ponpes) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Gadingmangu, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang mulai menjalankan mudik Lebaran 2024.

Ribuan santri dari berbagai kota di Indonesia diberangkatkan secara simbolik dari halaman Ponpes Gadingmangu, Sabtu (30/3/2024). 

Humas Ponpes Gadingmangu, Toto Raharjo mengatakan kegiatan mudik santri kurang lebih sekitar 4000 santri. Selain menggunakan alat transportasi Bus, santri balik kampung juga menggunakan kendaraan Kereta Api.

"Ada sekitar 20 bus, nanti sore ada satu gerbong lebih kereta api jurusan bandung. Dan 2 gerbong kereta api wilayah Jawa Timur," kata Toto Raharjo kepada wartawan, Sabtu (30/3/2024).

Toto memastikan semua santri dari berbagai daerah di Indonesia sudah mudik semua. Termasuk juga kegiatan belajar dan mengajar sudah mulai diliburkan.

"Semua santri sudah mudik semua. Mudik pada hari ini (30/3) sebagai kloter terakhir," ucapnya.

Selain pengurus Ponpes, kegiatan mudik santri juga dikawal oleh Senkom Mitra Polri. Sehingga kepastian keamanan dan keselamatan santri menjadi perhatian serius.

Toto Raharjo merinci kegiatan mudik dibagi per zona, zona satu untuk wilayah Aceh, Sumatera Utara, Manado, Maluku, dan Papua. Sudah berangkat tanggal 24 Maret 2023.

Zona dua, semua Sumatera kecuali Aceh dan Sumatera Utara. Semua wilayah Kalimantan, semua Sulawesi, kemudian NTT dan NTB. Berangkat tanggal 27 Maret 2024. Zona ketiga atau terakhir, semua wilayah Jawa dan Bali. 

"Luar Jawa sebagian mudik menggunakan pesawat, ada juga Kapal Laut. Meskipun demikian tetap dikawal, diantar sampai pelabuhan maupun bandara," terang Toto. 

Pengantar, pengasuh dan Senkom Mitra Polri tidak pulang sebelum santri masuk ke ruang tunggu karena di Juanda diberi fasilitas pengasuh Pondok Pesantren bisa masuk sampai ruang tunggu. 

"Santri balik ke pondok tanggal 21 April 2024. Tanggal 22 April 2024, sudah mulai Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah maupun di pondok sudah dimulai," urainya. 

Himbauan untuk santri, pertama tetap jaga kondisi kesehatan, kedua tetap jaga karakter sebagai santri Pondok Pesantren Gadingmangu.

"Jaga diri baik-baik selama liburan, selama lebaran, supaya tetap mengkondidikan diri dengan baik. Jangan sampai liburan lebaran dipakai hura - hura," tandasnya. 

Salah satu santri Angelis (15) santri asal Bogor ikut mudik bareng rombong kendaraan bus tujuan Jabodetabek. Dirinya merasa nyaman jika mudik bareng karena ada pengawalan dari pengurus. 

"Saya ke Bogor, mau merayakan lebaran bareng keluarga," tandasnya sambil menjinjing tas koper bawaan. (*) 

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow