Ribuan Masyarakat Tepi Hutan Bojonegoro Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran

Sebanyak kurang lebih 3.000 orang anggota masyarakat tepi hutan yang berasal dari 32 titik Kawasan Tepi Hutan (KTH) itu berkumpul di lapangan Desa Krangkong Kecamatan Kepohbaru-Bojonegoro, Minggu (4/2/2024).

04 Feb 2024 - 09:15
Ribuan Masyarakat Tepi Hutan Bojonegoro Deklarasi Dukung Prabowo-Gibran
Didik Mukrianto saat orasi di depan ribuan masyarakat tepi hutan Bojonegoro. Foto:(Abrori/SJP)

Kabupaten Bojonegoro, SJP- Ribuan masyarakat yang tergabung dalam Koalisi Masyarakat Tepi Hutan Kabupaten Bojonegoro deklarasikan dukungan kepada Capre-Cawapres nomor urut dua, Prabowo-Gibran.

Sebanyak kurang lebih 3.000 orang anggota masyarakat tepi hutan yang berasal dari 32 titik Kawasan Tepi Hutan (KTH) itu berkumpul di lapangan Desa Krangkong, Kecamatan Kepohbaru-Bojonegoro, Minggu (4/2/2024).

Tim Kampanye Nasional Koalisi Indonesia Maju, Didik Mukrianto mengungkapkan, dukungan dari masyarakat tepi hutan Kabupaten Bojonegoro yang mayoritas berprofesi sebagai pesanggem (penggarap lahan hutan) ini dilakukan secara sukarela, sebab visi dan misi Prabowo-Gibran dinilai sejalan dengan perjuangan mereka yang berdomisili di tepi hutan Bojonegoro.

"Visi dan misi Prabowo-Gibran yakni mengangkat kesejahteraan petani, termasuk pesanggem," ucapnya, Minggu (4/2/2024).

Pihaknya sangat mengapresiasi komitmen masyarakat tepi hutan Bojonegoro dalam mendukung pasangan Capres-Cawapres nomor urut dua.

TKN juga akan memastikan Prabowo-Gibran beserta koalisinya akan terus bersama pesanggem serta petani umumnya untuk memperjuangkan kesejahteraan mereka.

"Memastikan hutannya lestari, memastikan kesejahteraan mereka, dan tentu problema yang ada, seperti sulitnya mendapatkan pupuk," lanjut pria yang juga menjabat anggota Komisi 3 DPR RI ini.

Melihat ketulusan para pesanggem dalam mendukung Prabowo-Gibran, TKN yakin Kabupaten Bojonegoro mampu mengantarkan pasangan Capres-Cawapres nomor urut dua menang satu putaran di Kota Ledre, sebutan lain Bojonegoro.

"Melihat ketulusan mereka, saya yakin Bojonegoro mampu untuk satu putaran kemenangan Prabowo-Gibran," tegasnya.

Sementara itu, Koordinator Masyarakat Tepi Hutan Kabupaten Bojonegoro Miftakhul Bono, berharap program Presiden Jokowi untuk petani hutan dapat dilanjutkan oleh pasangan Prabowo-Gibran jika kelak menang dalam Pilpres 2024.

"Program yang ditelurkan oleh Pak Jokowi sudah dirasakan oleh petani hutan Bojonegoro, dan kami berharap dapat diteruskan oleh Pak Prabowo dan Mas Gibran," harapnya.

Program yang dimaksud yakni yelah diakuinya para pesanggem oleh negara melalui SK kementerian dan mendapat hak mengolah lahan hutan selama 35 tahun.

"Lahan yang didapat antara satu sampai dua hektar," pungkasnya.(*)

editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow