Potensi Perempuan Dalam Berbisnis di Era Digital, Ini Kata Bupati Malang

Perempuan memiliki potensi yang begitu besar dalam dunia bisnis yang berkembang pesat, dan perempuan harus eksplorasi diri melalui bisnis Start-Up berbasis online.

17 Oct 2023 - 11:45
Potensi Perempuan Dalam Berbisnis di Era Digital, Ini Kata Bupati Malang
Peserta Workshop Kewirausahaan eksplorasi diri perempuan PGRI melalui bisnis Start-up berbasis online, di Gedung PGRI Kabupaten Malang Jalan Karangpandan No. 21 Kecamatan Pakisaji, Selasa (17/10/2023)

Kabupaten Malang, SJP - Perempuan mempunyai potensi besar dalam menjalankan bisnis meskipun banyak tanggung jawab yang diemban.

Hal tersebut diurai Bupati Malang HM Sanusi dalam sambutan pembukaan workshop dalam rangka HUT Ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional (HGN) 2023.

Kali ini PGRI Kabupaten Malang mengadakan Workshop khusus perempuan yang mengusung tema 'Kewirausahaan Eksplorasi Diri Perempuan PGRI Melalui Bisnis Start-up Berbasis Online.'

Acara tersebut dibuka Sanusi di Gedung PGRI Kabupaten Malang Jalan Karangpandan No. 21 Kecamatan Pakisaji, Selasa (17/10/2023).

Berdasar dari keterangan resmi Pemerintah Kabupaten Malang mengurai, atas terselenggaranya Workshop Perempuan yang mengusung tema Kewirausahaan Eksplorasi Diri Perempuan PGRI Melalui Bisnis Start-up Berbasis Online bakal mengajak peserta yang khususnya perempuan untuk melek bisnis.

Kedatangan DPRD Provinsi Jawa Timur Sri Untari Bisowarno dan narasumber tentunya menjadi semangat tersendiri bagi peserta workshop kali ini agar mendatang bisa memunculkan potensi bisnis bagi kaum perempuan.

"Mudah-mudahan forum ini dapat menjadi salah satu pendukung pengembangan potensi kewirausahaan perempuan di Kabupaten Malang,” ucap Sanusi di sela-sela sambutan.

Melalui Sanusi, pihak Pemkab Malang berharap kaum perempuan memiliki potensi yang begitu besar dalam dunia bisnis, utamanya di era digital yang berkembang begitu pesat. 

Ia mencontohkan, seperti salah seorang warga Desa Kalisongo Kecamatan Donomulyo yang bernama Effendi. 

Effendi adalah pemuda di balik lahirnya Kampung Songo atau Kampung Solidaritas Ngonline. Sebuah komunitas yang dibangun menjadi wadah belajar warga mengenal pebisnis online.

Ia juga memanfaatkan marketplace atau e-commerce untuk promosi yang melibatkan ibu-ibu usia 50 tahunan untuk belajar. 

Hal ini membuktikan bahwa perempuan memiliki potensi yang begitu besar dalam dunia bisnis yang berkembang pesat, dan perempuan harus eksplorasi diri melalui bisnis Start-Up berbasis online.

Melalui workshop ini, Pemkab Malang berharap agar seluruh peserta dapat belajar, berbagi ilmu dan pengalaman, serta menginspirasi antara satu sama lain untuk merintis bisnis start-up berbasis online. 

Selain mencapai kesuksesan secara finansial dan peningkatan kesejahteraan, Pemkab Malang juga berharap agar kegiatan ini dapat menjadi wadah bagi anggota wanita Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Malang, untuk menggali pengalaman serta cerita inspiratif dari para narasumber maupun figur yang telah meraih kesuksesan dalam dunia kewirausahaan digital.

Sanusi menekankan, kesempatan ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk selalu memperbarui kemampuan khususnya dalam teknologi.

"Saya berharap, para perempuan selalu meng-upgrade kemampuan dan potensi yang dimiliki, karena di Kabupaten Malang banyak inovasi yang bisa dikembangkan. Jalin hubungan yang baik, gali informasi sebanyak mungkin, dan pastikan berpartisipasi aktif dalam forum dan diskusi yang berjalan. Sebab pada dasarnya, kolaborasi dan kerja sama merupakan salah satu kunci utama yang harus Saudara kuasai dalam menjalankan bisnis start-up berbasis digital," tukasnya menyudahi sambutan.

Hadir dalam pembukaan workshop Anggota Komisi E DPRD Provinsi Jawa Timur Dr Sri Untari Bisowarno MAp, Ketua DPRD Kabupaten Malang Darmadi Ssos, Ketua PGRI Kabupaten Malang Drs. Dwi Sucipto SH Mpd, beserta Pengurus dan Anggota, Dinas Pendidikan Kabupaten Malang dan Jajaran OPD Kabupaten Malang, Muspika Pakisaji, para Narasumber, serta panitia penyelenggara Workshop Perempuan PGRI. (**)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow