Pj Wali Kota Malang : Peran TP PKK Dalam Percepatan Penanganan 4 Isu Strategis Sangat Penting
Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat mengatakan, ada beberapa tugas yang diamanatkan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dalam menyelaraskan 10 program PKK yang lebih baik.
Kota Malang, SJP - Menciptakan kesejahteraan masyarakat dimulai dari peran keluarga. Sehingga, hal itu akan sendirinya bergerak cepat untuk mensejahterakan seluruh warga Indonesia.
Untuk itu, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Malang mengadakan rapat koordinasi evaluasi 10 program TP PKK, Sabtu (18/11/2023).
Dalam kegiatan itu dihadiri Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat beserta Pj Ketua TP PKK Kota Malang, Hanik Andriani Wahyu Hidayat, serta Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinsos P3AP2KB), Donny Sandito.
Wahyu mengatakan, ada beberapa tugas yang diamanatkan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dalam menyelaraskan 10 program PKK yang lebih baik.
"Jadi, tugas yang diberikan kemarin itu harus dilakukan sejalan dan tentu tidak hanya dipegang Perangkat Daerah yang akan menjalani program, tetapi salah satunya juga dari TP PKK," ujarnya.
Wahyu menjelaskan, salah satu program yang bersinggungan dengan 10 program TP PKK yakni, pencegahan stunting yang kini menjadi fokus utamanya.
"Selain itu, juga ada inflasi. Sebab, salah satu pemicunya ada hal-hal yang terkait ibu-ibu seperti harga beras, sayuran, telur, dan sebagainya. Ini yang dapat dikawal bersama terkait pengendalian harga yang akan memicu inflasi," tuturnya.
Wahyu berharap melalui sinergi dan koordinasi, TP PKK Kota Malang dapat berperan penting dalam menghadapi percepatan penanganan isu strategis yang saat ini menjadi fokus pemerintah.
"10 Program Pokok PKK ada kaitanya dengan penurunan kemiskinan ekstrem. Karena terlihat dengan taraf hidup masyarakat dari perekonomian, kesehatan, pendidikan dan hal-hal lain yang bersentuhan langsung dengan ibu-ibu,” pungkasnya. (*)
Editor : Rizqi Ardian
What's Your Reaction?