Pilkada Serentak 2024, KPU Bojonegoro Terima 4.240 Kotak Suara

Kotak suara tersebut nantinya akan didistribusikan ke 2.120 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Bojonegoro.

02 Oct 2024 - 18:15
Pilkada Serentak 2024, KPU Bojonegoro Terima 4.240 Kotak Suara
Pekerja saat merakit kotak suara di gudang KPU Bojonegoro. Foto:(Abrori/SJP)
BOJONEGORO, SJP - Sebanyak 4.240 kotak suara telah diterima Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro, kotak suara itu akan digunakan dalam Pilkada serentak 2024.
 
Kotak suara tersebut nantinya akan didistribusikan ke 2.120 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Bojonegoro.
 
Ketua KPU Kabupaten Bojonegoro, Robby Adi Perwira mengatakan, masing-masing TPS nanti akan mendapatkan 2 kotak suara. Selain logistik berupa kotak suara, KPU Kabupaten Bojonegoro juga menerima 25.440 buah kabel tis.
 
"Kabel tis ini fungsinya sebagai segel," kata Robby, sapaan akrabnya.

Ribuan kotak suara yang tiba pada 18 September 2024 itu telah selesai dirakit semua, dengan melibatkan 10 pekerja dan memakan waktu 4 hari.
 
"Nah kalau kabel tis datangnya setelah kotak suara, tanggal 24 September 2024," tuturnya.
 
KPU Kabupaten Bojonegoro hanya menyiapkan satu gudang untuk menyimpan logistik Pilkada serentak tahun 2024, sebab jumlahnya lebih sedikit dibanding waktu Pemilu (2024) yang telah lalu.
 
"Kami simpan logistik di gudang belakang (Kantor KPU), sebab jumlahnya lebih sedikit dibanding Pemilu (2024) lalu," ucapnya.
 
Namun untuk surat suara, KPU Kabupaten belum menerima, sebab masih menunggu kesepakatan kedua pasangan calon (paslon) terkait desain, baru bisa dikirim (desain surat suara) ke Jakarta untuk dicetak, dan dikirim kembali ke Bojonegoro.
 
"Surat suara belum (diterima), nunggu kesepakatan kedua paslon terkain desaain," tutur Robby. (*)
Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow