Pendidikan Wawasan Kebangsaan Dihadiri 300 Peserta, Begini Pesan LLDIKTI

Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Malang sukses menggelar Pendidikan Wawasan Kebangsaan (Wawasbang) yang dihadiri oleh 300 peserta dari berbagai kalangan masyarakat. Acara ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang nilai-nilai kebangsaan. Kepala LLDIKTI Wilayah VII, Prof Dr Dyah Sawitri SE MM, mengatakan, pendidikan wawasan kebangsaan sangat penting dilakukan untuk masyarakat termasuk bagi generasi muda khususnya mahasiswa.

13 Sep 2023 - 15:29
Pendidikan Wawasan Kebangsaan Dihadiri 300 Peserta, Begini Pesan LLDIKTI
Penjelasan materi oleh LLDIKTI pada pendidikan wawasan kebangsaan Rabu (13/09/2023) (Michel Sima/SJP)

Kota Malang, SJP - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Malang sukses menggelar Pendidikan Wawasan Kebangsaan (Wawasbang) yang dihadiri oleh 300 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.

Acara ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang nilai-nilai kebangsaan.

Kepala LLDIKTI Wilayah VII, Prof Dr Dyah Sawitri SE MM, mengatakan, pendidikan wawasan kebangsaan sangat penting dilakukan untuk masyarakat termasuk bagi generasi muda khususnya mahasiswa.

Karena, generasi muda yang merupakan harapan bangsa, saat ini wawasan kebangsaan generasi muda di lingkungan kampus mulai memudar.

"Dalam kampus juga dibuat program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) oleh Mendikbudristekdikti Nadiem Makarim, agar penanaman wawasan kebangsaan terhadap mahasiswa semakin kuat dan tidak memudar," kata dia.

Dia menjelaskan, dalam MBKM mahasiswa diizinkan berkuliah di dalam kampus sebanyak 5 semester dan di luar 3 semester.

"Dengan diterapkannya sistem seperti itu mahasiswa dapat semakin kuat dalam pemahaman wawasan kebangsaan," bebernya.

"Semoga dengan adanya kegiatan pendidikan wawasan kebangsaan yang diadakan dan dibuka untuk berbagai generasi dapat memberikan efek positif di lingkungan masyarakat agar dapat mempertahankan nasionalisme," tambahnya.

Terpisah, Kepala Bidang politik dalam Negeri Bakesbangpol Kota Malang, Yuni Lestari mengatakan, pendidikan wawasan kebangsaan merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang kebangsaan dan budaya bangsa Indonesia.

Dalam acara ini, peserta diajak untuk lebih memahami nilai-nilai kebangsaan, Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, serta berbagai aspek penting dalam memajukan Kota Malang.

"Kegiatan ini juga ditujukan untuk membekali peserta dengan pemahaman mendalam tentang sejarah, budaya, dan nilai-nilai Pancasila yang merupakan pondasi bangsa Indonesia," kata dia.

Dia memaparkan, dalam kegiatan pendidikan wawasan kebangsaan dihadirkan secara langsung Kepala LLDIKTI Wilayah VII, agar memberi pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya penanaman pendidikan wawasan kebangsaan di kampus.

"Pemahaman yang baik tentang wawasan kebangsaan adalah kunci untuk membangun masyarakat yang bersatu, beragam, dan berkeadilan," paparnya.

Dia menjelaskan pendidikan wawasan kebangsaan sangat penting dalam membangun kesatuan dan persatuan bangsa.

"Melalui pendidikan wawasan kebangsaan, kita dapat memupuk rasa cinta tanah air dan semangat gotong royong, yang merupakan pondasi kuat dalam pembangunan Kota Malang yang lebih baik," jelasnya.

Dia mengungkapkan selama acara berlangsung, peserta mendapatkan materi yang beragam, termasuk sejarah perjuangan bangsa Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika, serta tantangan dan peran pemuda dalam memajukan negara.

"Dengan meningkatnya pemahaman wawasan kebangsaan, diharapkan masyarakat Kota Malang dapat menjadi agen perubahan yang lebih baik dalam membangun Indonesia yang lebih baik dan harmonis," tandasnya. (*)

Pewarta : Michel Sima
Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow