Kirab Bendera Parpol Pemilu 2024, Bupati Madiun Sambut dengan Lagu

Pemilu 2024

13 Sep 2023 - 16:45
Kirab Bendera Parpol Pemilu 2024, Bupati Madiun Sambut dengan Lagu
Bupati Madiun, Ahmad Dawami saat sambutan acara kirab pemilu Rabu (13/9/2023).(Antok/SJP)
Kirab Bendera Parpol Pemilu 2024, Bupati Madiun Sambut dengan Lagu

Kabupaten Madiun, SJP - Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro, meminta semua pihak, agar menjaga Kabupaten Madiun tetap aman, saat pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Ini disampaikan Kaji Mbing, panggilan akrab Bupati Madiun, saat menerima kirab bendera partai politik (Parpol) peserta pemilu 2024, di alun-alun Reksogati Caruban Kabupaten Madiun, Rabu (13/9/2023).

Dalam sambutannya, Kaji Mbing mencuplik sebuah syair lagu, yang tadi dimintanya pada grop kesenian dongkrek, yang sengaja dihadirkan dalam acara itu.

Lirik lagu itu, "Surabaya geger, Ngungsi neng Madiun. Madiun – Jakarta, Janji rukun tetep merdeka".

"Tadi memang saya yang minta dinyanyikan lagu itu. Meski syairnya sederhana, tetapi lagu itu menunjukan betapa kondisi Madiun sangat kondusif dan aman. Itu lagu zaman dulu, usianya lebih tua dari kita," kata bupati.

Menurut Kaji Mbing, dalam pelaksaanaan pemilu, tidak mencari siapa yang baik atau jelek.

"Pemilu itu yang menang karena akeh akehan uwong (banyak pemilih) atau apik apikan uwong (mencari orang baik). Karena pemilu itu tidak cari yang baik, maka ojo ngelek elek (menjelek-jelekan) orang. Semua yang jadi peserta pemilu semuanya baik, karena sudah diverifikasi, diseleksi. Jadi tinggal cari pemilih yang banyak. Tidak ada gunanya menjelek-jelekan orang," kata Kaji Mbing dengan gaya bahasa Indonesia campur Jawa.

Lebih lanjut dia mengimbau agar penyelenggara pemilu, mulai Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Madiun, bersama dengan seluruh jajaran serta masyarakat ikut menjaga Kabupaten Madiun tetap aman.

"Bulan Suro kemarin banyak yang mengkhawatirkan Madiun, dan ini menjadi atensi, tapi terbukti Madiun tetap aman dan kondusif. Mari kita jaga ini semua," tambahnya.

Sementara itu, dalam acara ini juga ditampilkan beragam atraksi dan seni khas Kabupaten Madiun, mulai dongkrek hingga pencak silat kolosal.(*)

Pewarta: Antok

Editor: Noordin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow