PDIP Terima Tiga Calon Pendaftar, Penutupan Sabtu Besok

Sebelumnya 9 orang yang mengambil formulir Bacakada di kantor DPC PDIP Kota Batu antara lain Suwito Djoyonegoro (Advokat), Asaf (PAC Junrejo), Punjul Santoso (Mantan Wakil Wali Kota Batu), Didik Gatot Subroto (Wabup Malang dan Ketua DPC PDIP Kabupaten Malang). Kemudian, Bambang Ideal (Mantan Hakim), Inol Ertadiansyah (ASN), Krisdayanti (Caleg DPR RI), Dicky Sulaiman (Kadin Kota Malang), Arief Wicaksono (Ketua Pemuda Demokrat Malang).

22 May 2024 - 18:00
PDIP Terima Tiga Calon Pendaftar, Penutupan Sabtu Besok
Ketua Tim 9 DPC PDIP Simon Purwoali (Arul/SJP)

Kota Batu, SJP - DPC PDI Perjuangan Kota Batu hingga Rabu (22/5/2024) telah menerima tiga pengembalian berkas meskipun sebelumnya terdapat 9 formulir yang diambil.

Ketua Tim Panitia 9 DPC PDI Perjuangan Kota Batu Simon Purwoali mengatakan, pengembalian berkas pertama dilakukan oleh Inoel Ertadiyansah salah satu ASN Kota Batu pada 7 Mei lalu dengan berkas yang lengkap

"Kemudian yang kedua adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Malang Didik Gatot Subroto dan untuk kelengkapan berkas masih kurang satu yakni keterangan bebas narkoba. Ditambah dengan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Batu Punjul Santoso dengan berkas yang lengkap," urainya.

Lebih lanjut, untuk Krisdayanti sendiri dikatakan sampai saat ini juga masih belum mengembalikan formulir yang sebelumnya telah diambil melalui timnya. Sehingga untuk pengembalian diwajibkan kehadiran sosok dari calon pendaftar Wali Kota Batu.

"Kami sudah berkomunikasi dengan tim dari Krisdayanti dan sudah dikatakan kewajiban untuk melakukan kehadiran dalam proses pengembalian formulir. Misalkan dengan zoom meeting pun, itu masih diwajibkan kehadiran sosok yang bersangkutan," tegas Simon.

Perlu diketahui, sebelumnya 9 orang yang mengambil formulir Bacakada di kantor DPC PDI Perjuangan Kota Batu antara lain Suwito Djoyonegoro (Advokat), Asaf (PAC Junrejo), Punjul Santoso (Mantan Wakil Wali Kota Batu), Didik Gatot Subroto (Wabup Malang dan Ketua DPC PDIP Kabupaten Malang).

Kemudian, Bambang Ideal (Mantan Hakim), Inol Ertadiansyah (ASN), Krisdayanti (Caleg DPR RI), Dicky Sulaiman (Kadin Kota Malang), Arief Wicaksono (Ketua Pemuda Demokrat Malang). (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow