Pastikan Tak Ada Kecurangan, Polres Probolinggo Kota Cek Sejumlah SPBU

Pemeriksaan dilakukan untuk mencegah praktik-praktik seperti pencampuran BBM dengan air atau pengurangan takaran BBM.

01 Apr 2024 - 18:30
Pastikan Tak Ada Kecurangan, Polres Probolinggo Kota Cek Sejumlah SPBU
Anggota Polres Probolinggo Kota saat cek SPBU pada Senin, (01/04) (Humas Polres Probolinggo Kota/SJP)

Kota Probolinggo, SJP - Jelang Lebaran biasanya ada saja oknum yang bermain dalam ketidakjujuran ketika melayani pembeli di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) .

Agar hal tersebut tak terjadi di Kota Probolinggo, Polres Probolinggo Kota sedang melakukan pemeriksaan terhadap pengukuran meterisasi di sejumlah SPBU pada Senin, (01/04) siang.

"Langkah preventif ini kami lakukan untuk mengurangi angka kecurangan dalam pengisian BBM. Kami tidak ingin masyarakat menjadi korban dari ulah oknum di SPBU," ujar Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Wadi Sa'bani melalui Plt Kasi Humas, Iptu Zainullah.

Zainullah menegaskan bahwa pemeriksaan dilakukan terhadap seluruh SPBU yang berada di wilayah hukum Kota Probolinggo, termasuk SPBU Mayangan, SPBU Kedopok, SPBU Sukarno Hatta, SPBU Ketapang, SPBU Banjarsari, dan SPBU Tongas.

"Kami tidak ingin ada celah bagi kecurangan. Kami terus melakukan antisipasi agar konsumen tidak dirugikan," tegasnya.

Zainullah menambahkan, pemeriksaan dilakukan untuk mencegah praktik-praktik seperti pencampuran BBM dengan air atau pengurangan takaran BBM.

Selain itu, pemeriksaan juga bertujuan untuk memastikan takaran nozzle dispenser BBM yang digunakan untuk penjualan kepada konsumen sesuai dengan standar yang ditetapkan.

"Kecurangan semacam ini tidak hanya merugikan konsumen, tetapi juga merupakan tindak pidana yang harus ditindak tegas," tambahnya.

Pemeriksaan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota, terutama menjelang musim mudik Lebaran Idulfitri 1445 H/2024.

Selain melakukan pemeriksaan, kepolisian juga memberikan imbauan kepada pengelola SPBU untuk mematuhi aturan dan standar pelayanan yang telah ditetapkan.

"Kami terus melakukan pemantauan dan pemeriksaan rutin di SPBU untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan baik dan tidak terjadi pelanggaran," ujar Zainullah.

Masyarakat diimbau untuk lebih waspada dan melaporkan kepada pihak berwajib jika menemukan indikasi kecurangan atau pelanggaran di SPBU.

"Upaya preventif seperti ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman bagi seluruh masyarakat di wilayah hukum Polres Probolinggo Kota," tambahnya.

Polres Probolinggo Kota berharap dapat mencegah praktek kecurangan dan penyimpangan dalam penjualan BBM di SPBU sehingga tidak merugikan masyarakat.

"Kami berkomitmen untuk terus melakukan langkah-langkah preventif guna mengantisipasi potensi tindakan kriminal yang dapat merugikan masyarakat, terutama menjelang hari raya lebaran di mana mobilitas masyarakat meningkat," pungkasnya. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow