Mahasiswa PIPS UM Buat Eco Enzim Bersama UKM Bhumi dan PKK

Pembuatan eco enzim bekerja sama dengan UKM Bhumi selaku pemateri dan gandeng ibu-ibu PKK tentu bermanfaat karena ibu-ibu dapat mengolah sampah secara benar.

30 Nov 2023 - 02:15
Mahasiswa PIPS UM Buat Eco Enzim Bersama UKM Bhumi dan PKK
Mahasiswa Program Studi Pendidikan IPS Universitas Negeri Malang Gelar Aksi Sosialisasi Pembuatan Eco Enzim Bersama UKM Bhumi dan PKK Dusun Srebet, Desa Pesanggrahan, Kota Batu. Kamis, (30/10/2023) (Donny Maulana/SJP)

Kota Batu, SJP- Kota Batu terkenal sebagai kota dengan berbagai tempat wisata menarik untuk dikunjungi. 

Keindahan alam menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk kunjungi kota ini. 

Namun, disisi lain, ada permasalahan yang terjadi dan masih belum terselesaikan yaitu tentang pengolahan sampah. 

Hal ini terjadi karena kurangnya keterampilan dalam pengolahan sampah. 

“Dalam upaya memecahkan permasalahan kurangnya keterampilan pengolahan sampah tepatnya di Dusun Srebet, Desa Pesanggrahan, Kota Batu pada hari Rabu, (12/11/2023), kami mahasiswa dari program studi Pendidikan IPS melakukan kegiatan sosialisasi pembuatan eco enzim yang bekerja sama dengan UKM Bhumi selaku pemateri,” ujar ketua pelaksana pengabdian masyarakat, Dewi Sarah Noer Afiffah

Dalam pelaksanaannya, mahasiswa libatkan peran ibu-ibu PKK sebagai peserta untuk menyukseskan kegiatan.

Sosialisasi ini merupakan bentuk dari pengabdian masyarakat pada mata kuliah praksis
sosial.

Dalam kegiatan ini tidak hanya berikan sosialisasi tentang pembuatan eco enzim, tetapi juga memberikan sosialisasi mengenai pembuatan kompos dari sampah organik yang dipaparkan oleh kelompok 1 dari mata kuliah Pendidikan Pancasila. 

“Dengan adanya kegiatan ini kami berharap warga RT 05 Dusun Srebet dapat mengelola sampah organik dengan lebih baik dan kami mendatangkan pemateri yang luar biasa dari UKM Bhumi”, lanjutnya.

Untuk sosialisasikan pembuatan eco enzim, penyelenggara acara turut undang pemateri dari UKM Bhumi yaitu unit kegiatan mahasiswa di bawah naungan Universitas Negeri Malang yang bergerak di bidang lingkungan. 

Hal ini dilakukan untuk menggali informasi lebih dalam mengenai pengelolaan sampah organik terutama digunakan sebagai eco enzim. 

Tidak hanya sampaikan materi saja, tetapi dalam aksinya mahasiswa mengajak serta ibu-ibu PKK untuk praktek dalam pembuatan eco enzim. 

Kegiatan ini dilakukan dengan lancar dan mendapat respon yang baik dari ibu-ibu PKK.

“Dengan antusias dan interaktif, ibu-ibu PKK Dusun Srebet mengikuti rangkaian acara hingga selesai. Acara ini mendapat sambutan baik dari ibu-ibu PKK yang diketuai Ninik Yulianti,” tambahnya

Ninik juga memberikan tanggapannya tentang kegiatan ini.

“Kegiatan ini sangat berguna bagi ibu ibu PKK yang ada di Desa Pesanggrahan, karena dulu pernah ada sosialisasi mengenai eco enzim tapi tidak ada praktek pembuatan eco enzim, jadi bisa dikatakan setelah selesai sosialisasi ibu ibu sudah lupa mengenai eco enzim tersebut," ujar Ketua PKK Dusun Srebet, Desa Pesanggrahan, Kota Batu, Ninik Yuliati.  "Namun, pada kegiatan kali ini juga diimbangi dengan adanya praktik pembuatannya, dengan harapan semoga ibu ibu lebih mudah mengingat dan bisa kembali memraktekkannya di rumah masing masing,Kegiatan ini diakhiri dengan pembagian hasil produk eco enzim yang diharapkan mampu memberikan banyak manfaat bagi warga Dusun Krebet, Desa Pesanggrahan,
Kota Batu." 

Selain itu, dengan adanya kegiatan ini diharapkan ibu-ibu PKK mampu mengelola sampah rumah tangga menjadi sampah yang dapat dimanfaatkan dan berguna bagi kegiatan sehari hari. (0)

Editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow