KRI REM-331 Berlatih dengan Kapal Perang Brunei di Laut Internasional Kesiapan Prajurit Latma Rimpac 2024, Hawaii

Kegiatan ini merupakan bagian dari Southeast Asia Group Sail (SAG), di mana kapal-kapal perang dari kedua negara berlayar bersama menuju Guam untuk mengikuti Latihan Multinasional Rim of the Pacific 2024 (Rimpac 2024) Hawaii.

10 Jun 2024 - 13:00
KRI REM-331 Berlatih dengan Kapal Perang Brunei di Laut Internasional Kesiapan Prajurit Latma Rimpac 2024, Hawaii
Kapal perang TNI Angkatan Laut, KRI Raden Eddy Martadinata-331 (KRI REM-331) adakan kegiatan latihan bersama dengan dua kapal perang Brunei Darussalam, KDB Darussalam-06 dan KDB Darulaman-08, di Laut Filipina dan Laut Mariana, Senin (10/6). (Foto: dok/SJP)
KRI REM-331 Berlatih dengan Kapal Perang Brunei di Laut Internasional Kesiapan Prajurit Latma Rimpac 2024, Hawaii
KRI REM-331 Berlatih dengan Kapal Perang Brunei di Laut Internasional Kesiapan Prajurit Latma Rimpac 2024, Hawaii
KRI REM-331 Berlatih dengan Kapal Perang Brunei di Laut Internasional Kesiapan Prajurit Latma Rimpac 2024, Hawaii

Surabaya, SJP - Kapal perang TNI Angkatan Laut, KRI Raden Eddy Martadinata-331 (KRI REM-331) adakan kegiatan latihan bersama dengan dua kapal perang Brunei Darussalam, KDB Darussalam-06 dan KDB Darulaman-08, di Laut Filipina dan Laut Mariana, Senin (10/6).

Komandan KRI REM-331, Kolonel Laut (P) Adam Tjahja Saputra katakan latihan ini berlangsung selama dua hari, dari tanggal 9 hingga 10 Juni 2024.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari Southeast Asia Group Sail (SAG), di mana kapal-kapal perang dari kedua negara berlayar bersama menuju Guam untuk mengikuti Latihan Multinasional Rim of the Pacific 2024 (Rimpac 2024), Hawaii," sebutnya.

Adam melanjutkan selama pelayaran, KRI REM-331, KDB Darussalam-06, dan KDB Darulaman-08 laksanakan berbagai serial latihan seperti Flaghoist (komunikasi menggunakan isyarat bendera), Screenex (pembentukan formasi tabir di laut), dan Sailpast (bentuk penghormatan kepada kapal lain).

"Tujuan dari latihan ini adalah untuk memantapkan kemampuan prajurit dalam persiapan pelaksanaan Latma Rimpac 2024 di Hawaii agar dapat berjalan dengan sukses dan lancar," ujarnya.

Lebih jauh dikatakan Kolonel Adam Tahja selaku komandan KRI REM-331, armada kapal sedang bertugs latihan dijadwalkan tiba di Guam pada 11 Juni 2024 guna ikuti kegiatan harbour phase dan melakukan bekal ulang logistik sebelum melanjutkan perjalanan ke Hawaii, Amerika Serikat.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow