Kontingen Pangkoarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024

Kontingen Pangkoarmada II akan mengikuti lima cabang olahraga yang dipertandingkan, yaitu sepak bola, bola voli putra dan putri, tenis lapangan, tenis meja, dan bulu tangkis dalam laga Pekan Olahraga Wilayah Timur (Porwiltim) Tahun 2024.

22 Jun 2024 - 13:15
Kontingen Pangkoarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024
Kesiapan kontingen atlit Pangkoarmada II diharapkan menunjukkan kemampuan terbaiknya dan meraih prestasi maksimal dalam laga Porwiltim 2024. (Foto: dok/SJP)
Kontingen Pangkoarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024
Kontingen Pangkoarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024
Kontingen Pangkoarmada II Siap Bertanding Dalam Porwiltim 2024

Surabaya, SJP - Komandan Pangkalan Koarmada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo tandai kontingen Koarmada II siap berlaga dalam Pekan Olahraga Wilayah Timur (Porwiltim) Tahun 2024, Sabtu (22/6).

"Kontingen Pangkoarmada II akan mengikuti lima cabang olahraga yang dipertandingkan, yaitu sepak bola, bola voli putra dan putri, tenis lapangan, tenis meja, dan bulu tangkis," ujarnya.

Disebutkan dalam laga Porwiltim tahun 2024 yang bakal diselenggarakan mulai tanggal 24 hingga 28 Juni 2024 di Surabaya.

Diikuti tujuh Kotama TNI AL antara lain Kodiklatal, Koarmada II, Koarmada III, AAL, Pasmar II dan Pasmar III, Puspenerbal, serta gabungan UPT Mabesal Wiltim, dengan perebutkan 18 medali terdiri dari enam medali emas, enam medali perak, dan enam medali perunggu.

Pangkoarmada II juga berharap kesiapan kontingen Koarmada II dapat menunjukkan kemampuan terbaiknya dan meraih prestasi maksimal dalam laga Porwiltim 2024.

“Tunjukkan semangat pantang menyerah dan sportifitas yang tinggi dalam setiap pertandingan,” pesan Pangkoarmada II bagi para atlet saat pelepasan Indoor Sport Koarmada II, Ujung Surabaya (21/6).

Pangkoarmada II, Laksma TNI Eriyawan sampaikan bagi para atlit bahwa Porwiltim 2024 merupakan salah satu sarana ajang pembinaan personel TNI AL yang mengasah optimal keseimbangan antara karakter, pengetahuan, dan kesamaptaan jasmani.

“Porwiltim bukan hanya ajang pertandingan olahraga, tetapi juga sarana untuk asah kemampuan tolok ukur keberhasilan pembinaan personel di lingkungan Koarmada II,” tegas Pangkoarmada II.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow