Karangan Bunga dari Berbagai Kalangan Penuhi Kediaman Salim Said

Prof Salim Said, yang semasa hidupnya merupakan tokoh pers dan perfilman Indonesia, akademisi, cendekiawan, duta besar, anggota MPR, penulis buku dan pengamat militer, wafat pada usianya ke-80 tahun di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, pada Sabtu malam pukul 19.33 WIB.

19 May 2024 - 07:00
Karangan Bunga dari Berbagai Kalangan Penuhi Kediaman Salim Said
Prof Salim Said wafat pada usianya ke-80 tahun di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, pada Sabtu malam (beritasatu/SJP)

Jakarta, SJP  -  Karangan bunga dari beragam tokoh, dari presiden terpilih Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan juga politikus lainnya serta akademisi dan pejabat pemerintahan serta terlihat di halaman rumah duka Prof Salim Said.

Karangan bunga itu berdatangan satu per satu ke rumah duka almarhum di kediaman Prof Salim Said di Jalan Redaksi, kompleks PWI, Cipinang, Jakarta, sejak Sabtu (18/5) malam sampai Minggu (19/5) dini hari.

Beberapa karangan bunga yang terlihat di depan kediaman almarhum per Minggu pukul 01.00 WIB, di antaranya dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Anies Baswedan, Ketua DPD A A LaNyalla Mahmud Mattalitti, politikus Partai Golkar Airin Rachmi Diany, serta aktivis HAM Hendardi.

Selain itu, karangan bunga dari Direktur Kerja Sama Internasional Pertahanan Kemenhan Brigjen TNI Steve Parengkuan, Duta Besar RI untuk Jepang Heri Akhmadi dan keluarga besar KBRI Tokyo, Kepala Staf Kodam (Kasdam) IV/Diponegoro Brigjen TNI Budi Irawan, Deddy Mizwar, Duta Besar RI untuk Thailand Rachmat Budiman dan keluarga besar KBRI Bangkok.

Kemudian dari Badan Nasional Kebudayaan Pusat PDI Perjuangan, Forum Pemimpin Redaksi Indonesia, Program Studi Kajian Ketahanan Nasional Universitas Indonesia, dan keluarga besar Panji Masyarakat.

Prof Salim Said, yang semasa hidupnya merupakan tokoh pers dan perfilman Indonesia, akademisi, cendekiawan, duta besar, anggota MPR, penulis buku dan pengamat militer, wafat pada usianya ke-80 tahun di RS Cipto Mangunkusumo, Jakarta, pada Sabtu malam pukul 19.33 WIB.

Pihak keluarga, diwakili keponakannya, Zacky Riyadi, sebut almarhum sebelumnya telah sakit dan beberapa kali masuk ICU.

Dari RSCM, jasad almarhum langsung dibawa ke rumah duka, yaitu di Jalan Redaksi nomor 149 di Kompleks PWI, Cipinang, Jakarta, pada Sabtu 22.30 WIB.

“Kami mempersilakan siapa pun yang mau melayat, mendoakan beliau. Kami terbuka untuk bisa menerima para pelayat,” kata perwakilan keluarga yang merupakan keponakan almarhum.(**)

Sumber: Beritasatu.com/Whisnu Bagus Prasetyo

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow