Kadispora Optimis Persekabpas Menang Lawan PSPK Pasuruan

Persekabpas minimal cetak 3 gol dalam pertandingan besok melawan PSPK Pasuruan.

08 Dec 2023 - 23:15
Kadispora Optimis Persekabpas Menang Lawan PSPK Pasuruan
PJ Bupati Pasuruan bersama kadispora serta OPD silahturahmi dan beri dukungan pada pemain Persekabpas (foto isbi / SJP)

Kabupaten Pasuruan, SJP — Untuk persiapan laga melawan PSPK Pasuruan yang akan digelar hari ini, Sabtu (9/12/2023), tim sepak bola kebanggan arek Pasuruan sudah siapkan strategi khusus.

"Setelah kami cek, kesiapan dari tim sudah matang. Bahkan kami terus genjot gizi para pemain dengan makanan yang sudah ditakar," katanya Kadispora Kabupaten Pasuruan Taufikhul Ghoni pada Jumat (8/12/2023) malam.

Ia juga sangat optimis pada pertandingan besok bahwa Persekabpas akan memenangkan pertandingan derby ini.

"Setidaknya bisa mencetak 3 gol dalam pertandingan melawan PSPK Pasuruan," tambahnya.

Hal ini juga didukung oleh Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto yang juga sebagai manager Persekabpas dalam pertandingan liga 3 PSSI Jatim ini.

Andriyanto mengatakan bahwa dirinya siap untuk menjadi manager Persekabpas dan akan membawanya naik keliga 2.

"Setidaknya saya siap untuk menjadi manager Persekabpas sampai keliga dua. Setelahnya nanti saya kembalikan lagi ke pengurus untuk mencari management yang sekiranya cocok dengan Persekabpas," terangnya.

Di sela-sela bertemunya dengan pemain Persekabpas, Andriyanto juga memberikan suntikan semangat kepada seluruh pemain. 

Dalam pertandingan yang akan digelar hari ini, dirinya juga akan sempatkan diri untuk hadir dan mendukung Persekabpas. (*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow